Gunung Mas

RDP DPRD Gumas-Dinkes Penambahan Dokter Dan Kesejahteraan Dokter PTT

KUALA KURUN,GERAKKALTENG.COM – Komisi II DPRD Kabupaten Gunung Mas menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dinas Kesehatan, Senin (19/3/2018) di ruang rapat DPRD setempat.

RDP ini dipimpin oleh Ketua Komisi II DPRD kabupaten Gunung Mas, Drs. Edyson D. Kenting, serta anggota komisi yakni Yulianstein, Nomi Aprilia, S. Hut ,Elvi Esi, S. Sos, Pdt. Rayaniatie Djangkan, Iswan, Evendi, S. Pd, Pancar, SE.

RDP dalam rangka mendengar aspirasi, masukan dan saran dari pihak Dinas Kesehatan sekaligus meminta dukungan Komisi II dalam hal ini yang menanggani Bidang Kesejahteraan Rakyat dan Keuangan.

Dalam rapat tersebut, Dinas Kesehatan menyampaikan terkait peningkatan status Rumah Sakit dari tipe D ke tipe C.

Disamping itu, Dinkes juga mengusulkan renovasi pagar, penataan halaman dan pembangunan Drainase, Peningkatan Kesejahteraan Dokter PTT dan meminta Penambahan Dokter spesialis.

Menanggapi keluhan itu, menurut salah satu anggota komisi II, Evendi, S. Pd, Dewan mendukung dan memprioritaskan untuk Pagar, Drainase dan Penataan Halaman.

Namun untuk Dokter Spesialis, DPRD akan mempertimbangkan untuk menyekolah Dokter umum yang ada tetapi dalam hal ini anggaran untuk menyekolahkan Dokter masih belum ada, terangnya.

Sementara dari pihak Dinas Kesehatan, berharap agar apa yang menjadi keluhan ini agar cepat direalisasikan dan diperhatikan oleh Dewan dalam hal ini Komisi II DPRD Kabupaten Gunung Mas. (Hri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!