Katingan

Kapolres Katingan Buka Puasa Bersama Anak Yatim

KATINGAN,GERAKKALTENG.COM – Polda Kalteng menggelar buka puasa bersama anak-anak Yatim Piatu Panti Asuhan Al-Khairat Jalan Tjilik Riwut Km. 26 Desa Hampalit, Kec. Katingan Hilir, Katingan, Selasa (29/05/2018) sore.

Selain buka puasa bersama, pada acara yang dilaksanakan sekitar pukul 16.30 WIB itu, Kapolres Katingan AKBP E. Dharma B. Ginting, S.H., S.I.K., M.H., juga memberikan bingkisan dari Kapolda Kalteng kepada anak-anak panti asuhan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-72.

Menurut Kapolres yang hadir bersama pejabat utama Polres, ini sebagai wujud kebersamaan karena Kapolres dan jajaranya adalah merupakan bagian dari masyarakat Katingan juga.

“Bukan apa yang mampu dilakukan namun hal ini merupakan bagian dari wujud kebersamaan berbagi kasih walaupun cuma sekedar berbuka puasa bersama. Namun nilai yang terkandung didalamnya sangat banyak dan bermakna sekali,” ujarnya

Menurutnya, dalam tugas dan tanggung jawabnya terutama yang berkaitan dengan tugas-tugas Kepolisian dalam pembinaan masyarakat. Polisi harus dekat dan terus membangun komunikasi ataupun bersilaturahmi dengan masyarakat.

“Inti dari kegiatan ini yakni membangun komunikasi dan silaturahmi, harapanya biar anak-anak mendapat motivasi dan semangat baru,” terangnya.

Kapolres juga menginggatkan kepada anak-anak panti asuhan agar bisa menjaga dirir dari ajaran kelompok radikal ataupun paham yang membenturkan dengan kelompok lainnya. Hal ini menjadi satu perhatian yang harus disikapi bersama bahwa Pancasila adalah Idiologi Negara demi keutuhan NKRI, serta mendukung Kepolisian dalam mensukseskan Pilkada serentak tahun 2018.

Disamping itu, Ketua Pengurus Al-Khairat menyampaikan ucapan terima kasih atas pelaksanaan buka puasa bersama ini. “Insya allah silaturahmi Polres Katingan dengan yayasan Al-Khairat terus terjalin, terima kasih atas kerelaan hati untuk berbuka puasa bersama anak yatim piatu di yayasan kami,” ucap ketua pengurus yayasan Al-Khairat. (DNY)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!