Kotawaringin Timur

Wabub Kotim Harapkan Education Expo Digelar Tiap Tahun

SAMPIT,GERAKKALTENG.COM -Pemerintah Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Pendidikan, menyelenggarakan Sampit Education Expo, pada Jumat (11/5).

” Kami atas nama pemerintah Kotim memberika apresiasi serta pehargaan setingginya kepada Dinas Pendidikan, atas inisiatifnya dalam upaya menyelenggarakan kegiatan ini,” ucap Wakil Bupati Kotim, HM Taufiq Mukri.

Dia juga mengatakan, tugas dan kewajiban institusi pendidikan, baik formal, maupun non formal, tidak hanya berkisar pada mengajar dan mendidik saja, tetapi juga memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang pendidikan lanjutan maupun keterampilan yang diminati.

“Dengan Kegiatan ini masyarakat bisa lebih tau, dan banyak mendapatkan informasi, baik tentang perguruan tinggi, kursus, paud dan lain-lainnya tentang pendidikan,” Lanjutnya.

Bahkan tidak hanya itu saja, Wabup juga berpesan agar pihak panitia menjadikan Kegiatan tersebut sebagai kegiatan yang rutin setiap tahunnya.

“Sekaligus untuk memeriahkan hari Pendidikan Nasional di Kotim yang kita cintai ini,” Tutupnya.(So)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!