DPRD KatinganKatingan

Sebanyak 38 Kegiatan Prioritas Diusulkan Pemerintah Kec. Katingan Tengah

"Kami menyadari sangat banyak usulan saat pelaksaan musrenbang desa dan kelurahan, dan mengingat terbatas nya anggaran sehingga kami kembali melaksanakan pra musrenbang tingkat kecamatan,"Ucap Camat Katingan Tengah Yobie Sandra.

Gerakkalteng.com. Kasongan – Sebanyak 38 pembangunan prioritas di usulkan oleh pemerintah Kecamatan Katingan Tengah saat pelaksaan Musyawarah Rencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan, senin (10/2/2020) di aula Antang Dahiyang Tumbang Samba.

Sebelum nya pihak kecamatan telah melaksanakan musrenbang tingkat desa dan kelurahan yang akan dituangkan ke musrenbang tingkat kecamatan

“Kami menyadari sangat banyak usulan saat pelaksaan musrenbang desa dan kelurahan, dan mengingat terbatas nya anggaran sehingga kami kembali melaksanakan pra musrenbang tingkat kecamatan,”Ucap Camat Katingan Tengah Yobie Sandra.

Kemudian camat juga menuturkan, agar usulan yang sudah direkap bersama-sama dengan pihak desa dan sudah ditetapkan beberapa skala prioritas dalam pra musrenbang kecamatan sebelumnya bisa diakomodir.

“Tentunya kami masyarakat kecamatan katingan tengah sangat mengharapkan supaya usulan yang telah menjadi skala prioritas dari hasil pra musrebang kecamatan dapat diakomodir,”harapanya.

Sebelum pelaksaan pra musrenbang kecamatan, kegiatan yang di usulkan dari semua desa dan kelurahan yaitu sebanyak 60 – 70 kegiatan.

“Dari hasil pra musrenbang sebelumnya kami telah sepakat menetapkan sebanyak 38 prioritas kegiatan, dan semoga diantaranya dapat terakomodir di anggaran tahun 2021,”Pungkasnya.

(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!