Kalimantan Tengah
Bank Kalteng Gelar Penarikan Undian Taheta
PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran melalui Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Edy Pratowo menghadiri acara penarikan undian Taheta Periode XXVI tahun 2022, di Swiss Belhotel Danum, Kota Palangka Raya, Sabtu (11/2/2023).
Sebagaimana diketahui, Taheta adalah akronim dari Tabungan Hari Esok Terencana. Taheta ini merupakan salah satu Produk Tabungan yang dipersembahkan PT Bank Kalteng, untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat Kalteng, dalam mempersiapkan rencana masa depan yang lebih baik. Adapun manfaat atau keunggulan Produk ini di antaranya nasabahnya berkesempatan untuk diikutsertakan dalam program Penarikan Undian Taheta seperti yang dilaksanakan kali ini.
Undian Taheta yang diadakan sejak tahun 1997 tentunya merupakan bentuk apresiasi serta rasa terima kasih PT Bank Kalteng kepada masyarakat Kalteng, yang telah setia menjadi nasabah PT. Bank Kalteng. Pada tahun ini, undian Taheta telah memasuki Periode XXVI, di mana beraneka ragam hadiah dengan nilai total miliaran rupiah yang akan dibagikan bagi para nasabah Taheta yang beruntung kali ini.
Edy mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Jajaran Direksi, Komisaris, serta seluruh pegawai PT Bank Kalteng yang terus bekerja keras memberikan pelayanan perbankan terbaik untuk seluruh nasabah serta masyarakat Kalteng.
Edy berharap, dengan digelarnya undian Taheta ke-26 ini, PT Bank Kalteng dapat semakin dikenal, bukan hanya bagi masyarakat Kalteng, tapi juga secara Nasional. Namun, harus tetap dibarengi komitmen PT Bank Kalteng untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan melahirkan inovasi produk-produk baru yang bisa menjawab kebutuhan masyarakat.
“Secara khusus, saya harapkan PT Bank Kalteng dapat memfasilitasi dan mendukung UMKM di Kalimantan Tengah agar bisa naik kelas, sehingga nantinya akan mampu menyokong perekonomian Daerah dan bahkan Nasional, serta pastinya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Tengah,” ucap Edy.
Edy menuturkan, bukan hanya membantu dari segi permodalan, tetapi PT Bank Kalteng juga harus melakukan pendampingan dan pembinaan agar UMKM berkembang dan berdaya saing tinggi.
“Tahun 2023 ini diperkirakan kita masih harus menghadapi sejumlah tantangan sulit, mulai dari ancaman inflasi, krisis energi dan pangan, hingga resesi ekonomi, akibat situasi global yang tidak menentu. Apabila benar-benar kita kembangkan dan berdayakan dengan baik, UMKM tentu bisa menjadi solusi dalam memperkuat perekonomian kita, seperti pengalaman sebelumnya saat menghadapi masa-masa sulit akibat Pandemi COVID-19,” ujarnya.
Edy juga mengajak seluruh masyarakat Kalteng, untuk menjadikan PT Bank Kalteng sebagai mitra terpercaya dalam melakukan transaksi keuangan.
“Bank Kalteng adalah Bank milik kita, Bank Kalteng je ayun itah. Dengan bertransaksi dan menyimpan dana di Bank Kalteng, ini berarti kita turut mendukung dan berpartisipasi dalam memajukan pembangunan daerah di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah, menuju masyarakat Sejahtera, guna mewujudkan Kalteng Makin BERKAH,” sambungnya.
Sementara itu, Plt. Direktur Utama, Ahmad Selanorwanda menyampaikan penyelenggaraan pesta rejaki penarikan undian tabungan hari esok Taheta periode XXVI tahun 2022 ini dengan total hadiah miliaran rupiah merupakan wujud syukur PT Bank Kalteng karena masih tetap eksis di usia yang dewasa ini berkat dukungan dari seluruh nasabah dan masyarakat Kalteng yang setia menabung.
“Taheta adalah produk asli PT Bank Kalteng yang merupakan Bank milik Pemerintah Daerah dan seluruh masyarakat Kalteng,” pungkas Ahmad.
Untuk diketahui, sejumlah hadiah yang dibagikan pada acara penarikan undian Taheta Periode XXVI diantaranya 1 Unit mobil BR-V, kulkas sebanyak 14 unit, 40 saldo Taheta senilai Rp. 200 juta, 3 unit mobil all new Brio Satya, Led Smart TV sebanyak 28 unit, honda Vario CBS sebanyak 29 unit dan laptop Lenovo sebanyak 28 unit. (red/mmc/*)