Barito Timur

Pj Bupati Barito Timur Buka Musrenbang Kecamatan Dusun Timur, Fokus Prioritas Pembangunan Tahun 2025

Foto : Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan.

Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur kembali menggelar kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tingkat Kecamatan untuk tahun 2025 pada pagi ini. Sebagai tuan rumah, kegiatan Musrenbang ini dilaksanakan di gedung pertemuan umum muntawara.

Pejabat (Pj) Bupati Barito Timur, Indra Gunawan membuka acara tersebut bersama dengan didampingi oleh Kepala Bappelitbangda Ir Frand Silla, Asisten, Kapolsek, Danramil.

Di hadapan kades, Indra Gunawan menjelaskan melalui kegiatan musrenbang ini, diharapkan dapat menetapkan prioritas pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan dan potensi lokal.

“Kita tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga memastikan bahwa fasilitas yang telah diberikan bangun dimanfaatkan secara optimalkan oleh masyarakat,” kata Indra Gunawan, Rabu (21/2/2024).

Dirinya mengajak, seluruh peserta musrenbang memperhatikan dengan seksama prinsip-prinsip transparansi dan keterbukaan dalam proses perencanaan ini.

“Setiap langkah yang kita ambil haruslah berdasarkan pada kebutuhan riil masyarakat, bukan sekedar kepentingan politik atau kelompok tertentu,” jelas Pj Bupati.

Lanjut, pembangunan tidak hanya bergantung pada anggaran APBD. Semua juga perlu menggali berbagai sumber daya dan pembiayaan lainnya untuk mendukung pembangunan yang berkelanjutan.

“Ini adalah tanggung jawab bersama kita semua untuk menjadikan Kabupaten Barito Timur sebagai tempat yang lebih baik untuk hidup bagi seluruh warga,” ujarnya.

Melalui semangat gotong royong dan kesadaran akan tanggung jawab bersama, saya yakin kita dapat meraih kemajuan yang signifikan dalam pembangunan kita.

“Mari kita bersama-sama menjadikan impian pembangunan yang kita cita-citakan menjadi kenyataan yang nyata dan berkelanjutan bagi semua,” demikian.

Kemudian, Camat Dusun Timur, Nina Marissa menyampaikan, pelaksanaan musrenbang kecamatan ini sudah melalui tahapan, diantaranya musrenbang desa dari tanggal 17-19 Januari 2024 dari 16 desa 1 Kelurahan.

“Dari usulan musrenbang desa terdapat sembilan sampai sepuluh usulan dari masing-masing desa yang telah dirangkum totalnya ada 188 usulan dengan estimasi biaya yang diperlukan sebesar Rp. 90 Miliar,” pungkasnya. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!