DPRD Kotawaringin Timur
Sebanyak Dua Desa Usulkan Jalan Usaha Tani
"Tadi kita reses di Desa Sebamban dan Parebok, mayoritas warga di sana meminta pembangunan jalan menuju lahan pertanian mereka," kata Anggota DPRD Kotim dari Dapil III, Darmawati, kemarin (4/3/2021).
GERAKKALTENG.com – SAMPIT – Dua desa di Kecamatan Mentaya Hilir Selatan (MHS), Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), mengusulkan peningkatan jalan usaha tani. Hal itu disampaikan warga kepada wakil mereka yang duduk di DPRD Kotim.
“Tadi kita reses di Desa Sebamban dan Parebok, mayoritas warga di sana meminta pembangunan jalan menuju lahan pertanian mereka,” kata Anggota DPRD Kotim dari Dapil III, Darmawati, kemarin (4/3/2021).
Lanjut Ketua Komisi II tersebut, usulan warga tersebut cukup beralasan, mengingat mayoritas mereka merupakan petani sawah, sehingga memerlukan akses yang baik untuk proses distribusi hasil produksi mereka.
“Selain infrastruktur pertanian, mereka jua mengusulkan bantian bibit, pupuk dan alat mesin pertanian,” katanya.
Politisi Partai Golkar tersebut mengingat wilayah Selatan merupakan soktor pertanian dan perikanan, harus mendapat perhatian dari pemkab setempat, baik segi infrastruktur serta sarana dan prasarananya.
“Apalagi ditengah pandemi covid-19 saat ini, membuat banyak ekonomi masyarakat mengalami kesulitan, sehingga hal yang bisa diandalkan masyarakat di sana adalah menjual hasil pertanian mereka. Jika pemerintah bisa optimal menggarap sektor ini akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan petani kita,” pungkasnya. (sog)