Gunung Mas

Bupati Gumas Terima Kunjungan Pantarlih untuk Dilakukan Coklit

KUALA KURUN – Bupati Gunung Mas Jaya S Monong menerima kunjungan panitia pemutahiran data pemilih (pantarlih), Minggu (12/2/2023).

“Saya menerima kunjungan pantarlih untuk dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih dalam pemilu 2024,” ujar Jaya, Senin (13/2023).

Orang nomor satu di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini berharap masyarakat Gunung Mas bisa turut mensukseskan kegiatan coklit ini dan berharap pantarlih bisa selalu sehat dalam menjalankan tugasnya.

“Selamat bekerja dan sehat selalu bagi Pantarlih Pemilu 2024 dan ayo kita dukung dan sukseskan coklit data pemilih pemilu tahun 2024,” terang Jaya.

Sementara itu, Ketua KPU Gunung Mas Stepenson yang saat itu mendampingi pantarlih dalam melaksanakan kegiatan coklit di rumah jabatan bupati mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh Bupati Gunung Mas Jaya S Monong merupakan bentuk dukungan terhadap pemilu 2024.

“Kami bersyukur di hari pertama coklit Pak Bupati bersedia untuk kami kunjungi untuk dilakukan coklit. Itu salah satu bentuk dukungan kepada KPU dalam rangka menyukseskan pemilu 2024, dalam hal ini terkait pemutahiran data pemilih, ” ujar Stepenson.

Lanjutnya, dengan dilakukannya coklit terhadap Bupati kemarin, bisa menjadi contoh kepada masyarakat Gunung Mas untuk memberikan dukungan terhadap KPU khususnya dalam pemutahiran data pemilih pemilu 2024. (rik/sog)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!