EDUKASI & RISTEKKotawaringin Timur

Murid TK Aisyiyah Belajar ke Taman Kota Sampit

“Kegiatan hari ini untuk memperingati Hari Guru dan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke 77 dan juga bertepatan dengan puncak tema, jadi tema di sekolah itu tanaman, supaya lebih menggembirakan ditutup dengan puncak kegiatan bermain sambil belajar,” kata Kepala TK Aisyiyah Baamang, Nana Handayana, Jumat 25 November 2022.

GERAKKALTENG.com – SAMPIT – Guru TK Aisyiyah Baamang mengajak peserta didiknya untuk bermain sambil belajar, bahkan memboyong seluruh peserta didik ke Taman Kota Sampit (Kotim) untuk melangsungkan pembelajaran.

“Kegiatan hari ini untuk memperingati Hari Guru dan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke 77 dan juga bertepatan dengan puncak tema, jadi tema di sekolah itu tanaman, supaya lebih menggembirakan ditutup dengan puncak kegiatan bermain sambil belajar,” kata Kepala TK Aisyiyah Baamang, Nana Handayana, Jumat 25 November 2022.

Peserta didik diminta membuat kolase dari tanaman dan daun-daun, sehingga anak-anak bersama orangtua berkreasi di halaman terbuka yang tentunya lebih menyenangkan dan langsung berinteraksi dengan teman-temannya.

“Dari kegiatan ini juga agar semua sama-sama bahagia baik bagi guru, anak-anak dan orang tua. Karena kita disini belajar, bermain dan sambil bernyanyi. Anak-anak pun senang diajak ke Taman Kota,” ujarnya.

Menurutnya, anak-anak membawa bahan sendiri, dan pigura dibuat dari rumah. Pihaknya hanya memberi contoh orangtuanya, daun-daun juga dibawa dari rumah, karena kalau mencari daun di Taman Kota langsung dikhawatirkan merusak lingkungan.

“Kegiatan ini untuk melatih motorik halus, seperti tangan dan mata, meningkatkan kecerdasan motorik halus, kesabaran dan emosional serta kreativitasnya dari karya yang dihasilkan bersama orangtua,” tandasnya. (rik/aga)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!