Gunung Mas
Launching Tugu Baca di Kabupaten Gunung Mas
Foto: Pj Bupati Gunung Mas saat launching tugu baca
GERAKKALTENG.com – Kuala Kurun – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunung Mas launching tugu baca yang ditandai dengan di-scan-nya kode QR oleh Pj Bupati Gunung Mas Herson B Aden, Selasa, 24/9/2024.
“Kami menyambut baik dengan adanya tugu baca ini. Semoga tugu baca ini bisa meningkatkan minat baca masyarakat di Kabupaten Gunung Mas. Ayo masyarakat Gunung Mas manfaatkan tugu baca ini,” ujar Herson, Selasa, 24/9/2024.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunung Mas Maria Efianti menjelaskan bahwa untuk saat ini ada dua tugu baca yang rencananya akan diletakkan di Taman Kota Kuala Kurun dan di sekitar perpustakaan umum daerah Kabupaten Gunung Mas.
“Tugu baca ini merupakan pojok baca digital, salah satu upaya Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Gunung Mas untuk meningkatkan kegemaran membaca masyarakat. Sebab tingkat kegemaran membaca masyarakat Gunung Mas masih rendah,” jelas Maria.
Lebih lanjut Maria menjabarkan bahwa untuk mengakses tugu baca, masyarakat hanya perlu men-scan QR code yang telah tersedia. Kemudian masyarakat hanya bisa membaca buku yang tersedia dalam radius sekitar 100 meter.
“Tugu baca ini hanya bisa diakses pada radius tertentu, kalau tidak salah sekitar radius 100 meter dari tugu baca. Jadi, masyarakat tidak bisa mengakses tugu baca di rumah, hanya bisa disekitaran tugu baca,” terangnya.
Untuk koleksinya ada berbagai buku yang tersedia di tugu baca, mulai dari novel, buku tentang agama, buku umum seperti terkait ilmu pengetahuan dan lainnya.
“Untuk koleksi bukunya menyesuaiakan dengan koleksi buku-buku yang ada di Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Gunung Mas, Jadi setiap daerah buku-buku pada tugu baca berbeda-beda,” jelas Maria.
Dalam tugu baca, ada dua stok buku yang tersedia, sehingga hanya ada dua orang yang bisa membaca buku yang sama pada waktu yang bersamaan. Jika ada orang lain yang ingin membaca buku tersebut, harus menunggu orang lain menyudahi membaca buku itu.
“Ayo masyarakat Gunung Mas manfaatkan tugu baca ini. Jika minat membaca masyarakat meningkat, tidak menutup kemungkinan kami akan menambah tugu baca lainnya,” tukas Maria. (Don/Red)