DPRD Kota Palangka RayaHEADLINE

Legislator Kota ini Sarankan Pelamar CPNS Pilih Formasi Yang Tepat

PALANGKARAYA – Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Subandi mengajak masyarakat yang mengikuti seleksi CPNS Tahun 2024 untuk mempertimbangkan mengisi formasi yang masih sepi pelamar, khususnya di kantor kelurahan.

“Berdasarkan pemetaan BKPSDM Kota Palangka Raya, formasi CPNS tersedia di 30 kelurahan di daerah ini dan ada beberapa yang belum terisi,” ungkap Subandi di Palangkaraya, Selasa (10/09/2024).

Subandi menilai, sepinya pelamar di kantor kelurahan mungkin disebabkan oleh jarak yang dianggap jauh dari pusat kota atau ketidaksesuaian jurusan yang dibutuhkan dengan jurusan yang dimiliki pelamar.

“Padahal, akses ke kantor kelurahan di Palangka Raya mudah dijangkau dengan berbagai transportasi, ini kembali lagi ke pelamar, apakah mereka sudah memiliki jiwa abdi negara dan siap melayani masyarakat di mana pun.” ungkapnya.

Subandi menekankan bahwa mendaftar CPNS berarti seseorang siap menjadi pelayan masyarakat dan ditempatkan di mana saja.

“Jika memiliki jiwa tersebut, tentu siap menjadi ASN di mana pun untuk melayani masyarakat,” ujarnya.

Politisi Partai Golkar ini juga mendorong para pelamar untuk terus belajar dengan mengerjakan contoh soal seleksi CPNS yang beredar di internet.

“Hal ini dapat meningkatkan kemampuan memahami soal dan menyelesaikannya dengan mudah sebelum waktu habis,” imbuhnya.

Subandi berharap seluruh formasi CPNS yang diusulkan Pemerintah Kota Palangka Raya dapat terisi.

“Ini penting untuk membantu jalannya roda pemerintahan, mulai dari tingkat kelurahan hingga tingkat Sekretariat Pemerintah Kota Palangka Raya,”tandasnya. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!