Kalteng BerkahPulang Pisau

Akhir Juni, 50 Persen Lansia Kalteng Ditarget Sudah Tervaksin

GERAKKALTENG.com – Pulang Pisau – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo mengatakan sesuai dari arahan Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran, dalam waktu sepuluh hari kedepan, secara aktif melakukan vaksinasi Covid-19 bagi Lanjut Usia (lansia) di Kalteng.

“Bapak Gubernur menyampaikan dalam sepuluh hari ini, kita secara aktif door to door melakukan vaksinasi Covid-19 kepada lansia”, tutur H. Edy Pratowo saat menyampaikan sambutannya pada pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Massal Covid-19 di Desa Jabiren Raya Kabupaten Pulang Pisau, Sabtu (29/5/2021).

Target sasaran vaksinasi massal di Desa Jabiren ini berjumlah kurang lebih 200 orang. Peserta vaksinasi adalah lansia diatas 60 Tahun keatas yang berprofesi sebagai guru dan juga pelayanan publik. Masyarakat yang melaksanakan vaksinasi massal berasal dari Desa Jabiren ini berasal dari Desa Garong, Desa Henda, Desa Sakakajang, Desa Simpur, Desa Jabiren, Desa Pilang, Desa Tumbang Nusa dan Desa Tanjung Taruna.

H. Edy Pratowo mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinasi massal ini merupakan arahan langsung dari Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo dalam rangka mempercepat terbentuknya imunitas secara massal di seluruh masyarakat Indonesia.

Plt. Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang.dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah lansia yang ada di Kabupaten Pulang Pisau berjumlah 12.390 orang. Adapun lansia yang sudah melakukan vaksinasi sebanyak 1.215 orang atau sekitar 9,81 persen.

“Diharapkan hari ini dapat mencapai 12 persen. Karena setiap Kecamatan hari ini juga melaksanakan serentak pelaksanaan vaksin” , ucap Plt. Pudjirustaty Narang.
Pudjirustaty Narang mengatakan target pencapaian vaksinasi pada lansia di Kabupaten Pulang Pisau sampai akhir Juni 2021 sekitar 50 persen.

“Kita usahakan untuk akhir Juni bisa mencapai 50 persen”, pungkasnya. (Kominfo/sog)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!