Kotawaringin Timur

71 Anggota Paskibraka Kotim Dikukuhkan

KOTIM – Sehari menjelang HUT RI yang ke-78, Bupati Kotawaringin Timur H.Halikinnor mengukuhkan sebanyak 71 anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Kotim 2023, di Gedung Serba Guna Sampit, Rabu (16/08/2023).

Setelah menjalani serangkaian pelatihan para anggota Paskibraka Kotim 2023 ini akan melaksanakan tugas mengibarkan bendera pusaka pada upacara Peringatan Hari Ulang Tahun atau HUT Republik Indonesia (RI) ke-78, 17 Agustus 2023.

Meskipun pelatihan anggota Paskibraka tahun ini cukup singkat, namun Bupati Halikinnor berpesan agar seluruh anggota Paskibraka Kotim dapat menunjukan performa terbaiknya pada saat upacara nanti.

Acara pengukuhan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Kotim Irawati, Ketua DPRD Kotim Rinie Anderson, Sekretaris Daerah Fajrurrahman, Dandim 1015/Sampit, Kejari Kotim, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kotim, serta para orang tua anggota Paskibraka.

“Selamat saya ucapkan kepada para anggota Paskibraka yang baru dikukuhkan, semoga besok mereka dalam kondisi prima, sehingga bisa melaksanakan tugas yang mulia ini dengan sebaik-baiknya,” pungkas Halikin. (Tbk)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!