DPRD Kota Palangka RayaHEADLINEPalangka Raya

Siaga Covid 19, Pemko Gelar Apel Gerakan Bersama Tim Gugus Tugas

Wakil WaliKota Palangka Raya Umi Mastikah memimpin langsung apel gerakan bersama Tim Gugus Tugas, di halaman Balai Kota Palangka Raya, Jumat (20/3/2020).

PALANGKA RAYA,GERAKKALTENG.COM -Sebagai tindaklanjut instruksi Gubernur Kalteng, terkait upaya pencegahan wabah virus corona atau Covid-19 (coronavirus disease), maka Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya menggelar apel gerakan bersama Tim Gugus Tugas, di halaman Balai Kota Palangka Raya, Jumat (20/3/2020).

Wakil WaliKota Palangka Raya Umi Mastikah memimpin langsung apel tersebut yang dihadiri jajaran OPD dan Forkopimda yang tergabung dalam struktur tim gugus tugas pencegahan Covid-19 kota setempat.

Umi Mastikah mengatakan, seiring dengan telah ditetapkannya status siaga darurat pencegahan Covid-19, maka Pemko Palangka Raya juga telah membentuk satuan gugus tugas untuk mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Palangka Raya.

“Pemko sangat serius dalam pencegahan Covid-19 ini. Maka itu semua sumber daya yang dimiliki digerakkan bersama dalam menanggulangi penyebaran virus ini,”ungkap Umi kepada awak media usai apel tim gugus tugas.

Menurutnya, terlepas dari kesiapan itu semua maka upaya pencegahan Covid-19 memerlukan sinergitas semua elemen termasuk masyarakat.

“Semua unsur dan elemen termasuk masyarakat harus bahu membahu secara bersama menghadapi dan menanggulangi virus ini,”‘tuturnya.

Selebihnya kepada seluruh tim gugus tugas Umi berharap dapat bekerja secara optimal melalui koordinasi yang dilakukan dengan baik.

Adapun dalam apel tim gugus tugas tersebut terdiri dari personil dari Kodim 1016 Palangka Raya, Polresta Palangka Raya serta OPD teknis, seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Satpol PP serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya. Mereka nantinya akan turun ke tengah masyarakat memberikan edukasi serta informasi yang tepat dengan selalu memperhatikan kesehatan.

Pada Apel tersebut juga dilakukan pembekalan informasi seputar Covid-19 serta pencegahannya dari dr. Maya Mewo SpMK; Spesialis Mikro Biologi Klinik dari RSUD Kelas D Kota Palangka Raya

Turut hadir dalam apel itu Sekda Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, mewakili Kapolresta Palangka Raya; mewakili Dandim 1016 serta unsur organisasi masyarakat yang ada di Kota Palangka Raya.VD

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!