DPRD KatinganKatingan

Sakariyas : Tolak Gerakan People Power, Jangan Sampai Masyarakat Terprovokasi

"Tentunya kita menolak pengerahan massa dalam bentuk 'people power' yang bertentangan dengan konstitusi dan prinsip-prinsip demokrasi," ujar Bupati Katingan Sakariyas

Kasongan. Gerakkalteng.com – Pengumuman hasil rekapitulasi pemilu pemilih presiden dan wakil presiden bakal diumum kan pada rabu (22/5), seperti yang diketahui bahwa gerakan People Power akan terjadi saat Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengumumkan hasil rekapitulasi.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Katingan Sakariyas menghimbau agar warga masyarakat kabupaten katingan menolak aksi people power, yang mengarah ke tindakan untuk menggulingkan pemerintah sah terutama pasca-Pemilu 2019.

“Tentunya kita menolak pengerahan massa dalam bentuk ‘people power’ yang bertentangan dengan konstitusi dan prinsip-prinsip demokrasi,” ujar Bupati Katingan Sakariyas di kantor Pemda usai upacara Harkitnas, Senin (20/5/2019) sore.

Menurut Sakariyas, aksi People Power itu tidak tergantung dengan pemerintah daerah jika tergantung dengan pemerintah daerah berarti ada yang mengarahkan namun sebagai pimpinan daerah Sakariyas meminta agar masyarakat nya menolak aksi peopel power.

“People Power itu pengarahan massa yang besar dalam rangka menghadapi pengumuman hasil rekapitulasi KPU Pilpres 2019, dan harapan nya warga masyarakat khususnya di katingan bisa sama-sama menjaga diri, menahan diri, serta tidak ikut terprovokasi,”harapnya.

“Sampai saat ini tidak ada  laporan bahwa adanya warga katingan yang ikut serta dalam aksi people power tersebut,”tutup Sakariyas.

(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!