DPRD Kota Palangka Raya

Legislator ini Ingatkan Masyarakat Perhatikan Kendaraan Sebelum Mudik

PALANGKA RAYA,GERAKKALTENG.COM – Masa libur Lebaran segera tiba, para pemudik pun bakal segera meninggalkan kota untuk mudik (pulang kampung) dan bertemu keluarganya di kampung halaman masing-masing.

Terkait hal itu, anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Sugianor, mengingatkan para pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi supaya terlebih dulu memeriksa kondisi kendaraan mereka sebelum melakukan perjalanan.

“Kendaraan harus disiapkan kondisinya sebelum berkendara. Mulai dari tekanan ban, kondisi mesin, dan semua harus dipastikan fit, terutama untuk rem,” pesan Sugianor, Minggu (10/6/2018).

Menurutnya, pemeriksaan kondisi kendaraan diperlukan supaya tidak terjadi masalah saat berada diperjalanan. Sedangkan untuk pengguna angkutan umum, supaya tidak berpakaian mencolok.

“Jadi saya minta masyarakat lebih waspada dan utamakan keselamatan bersama, sedangkan untuk yang menggunakan kendaraan umum untuk tidak berpenampilan gang mengundang niat jahat,” katanya.

Sedangkan, Wali Kota Palangka Raya HM Riban Satia menyebutkan, berbagai pihak telah mengantisipasi arus mudik dan balik dengan menyediakan posko istirahat maupun keamanan. Demikian pula dengan Pemerintah Kota Palangka Raya  melalui dinas terkait.

“Pihak kepolisian, TNI bersama instansi terkait sudah menyediakan posko dibeberpa titik, sebagai tempat istirahat para pemudik, Saya harap hal itu bisa membantu. Maka saya ingatkan bila mengantuk silakan istirahat dan jangan dipaksa berkendara,” imbau Wali Kota. VD

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!