HEADLINEKatingan

Pelaksaaan Pilkades Serentak Dimonitoring Langsung Oleh Pj. Bupati

KASONGAN – Penjabat (Pj) Bupati Katingan Saiful, S.Pd, M.Si bersama rombongannya melakukan pemantauan atau monitoring pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahun 2023 di Kabupaten Katingan, Kamis (26/10).

Pilkades Serentak kali ini, dilaksanakan di 37 desa pada sembilan kecamatan dan calon sebanyak 146 orang.

Saat berada di salah satu tempat pemungutan suara, Pj. Bupati menjelaskan dilaksanakannya monitoring ini untuk memastikan dalam proses penyelenggaraan Pilkades Serentak Tahun 2023 berjalan sesuai dengan ketentuan tata aturan.

“Sesuai Ikrar Damai Pemilihan Kepala Desa untuk Wilayah Kabupaten Katingan Tahun 2023 yang dilaksanakan 9 September, suasana selalu damai, aman, tentram dan  sukacita. Tidak ada masyarakat desa dalam suasana tegang sebelum dan sesudah Pilkades,” ujarnya.

Saiful menungkapkan, bahwa ada dasarnya Pilkades ini adalah untuk memilih siapa yang dipercaya untuk menjadi bapak di desa. Tugas dari seorang Kepala Desa adalah menjadi Bapak Masyarakat.

“Keluhan-keluhan masyarakat itu disampaikan ke dia, masalah-masalah yang ada di hadapan masyarakat dialah menjadi tempat solusinya. Apabila ada masyarakat yang mengalami kesusahan, menghadapi persoalan dan sebagainya, kepala desa menjadi tempat mengadu,” tuturnya.

Pj. Bupati menyampaikan untuk para calon kepala desa jika nantinya terpilih dan diberikan kepercayaan oleh masyarakat, agar mengingat bahwa itu merupakan suatu amanah untuk mempedulikan dan mengurus nasib masyarakat desa.

“Kami mendoakan bapak dan ibu yang menjadi calon, agar selalu dalam keadaan sehat walafiat. Mudah-mudahan nanti ketika sudah diberikan amanah oleh masyarakat, bisa melaksanakannya dengan sebaik-baiknya. Selain itu, menjadi contoh bagi masyarakat karena Kepala Desa merupakan panutan bagi masyarakat desa,” imbuhnya.

Dia juga mengucapkan selamat menyelenggarakan Pilkades dan berharap seluruh tahapan berjalan dengan proses yang terbaik.

“Panwas dan mungkin aparatur dari Kepolisian dan linmas semuanya sudah menyelenggarakan tugas dan fungsinya sebagaimana mestinya,” ucapnya.

Adapun pelaksanaan monitoring Pilkades Serentak Tahun 2023 oleh Pj. Bupati Katingan beserta rombongannya terlaksanakan di tiga kecamatan. Yaitu Kecamatan Pulau Malan, meliputi Desa Tewang Papari, Desa Kuluk Bali, Desa Tewang Karangan, Desa Tumbang Tanjung. Kecamatan Katingan Tengah meliputi Desa Tewang Panjang, Desa Samba Bakumpai dan Desa Samba Danum. Kemudian Kecamatan Tewang Sangalang Garing, di Desa Karya Unggang.

(tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!