DPRD Gunung MasGunung Mas

Jaya S Momong : Selamat Menjalankan Ibadah Puasa Bagi Umat Muslim

Foto: Bupati Gunung Mas Jaya S Monong bersama dengan istri Mimie Mariatie

GERAKKALTENG. com – Gunung Mas – umat muslim diseluruh dunia, termasuk di Kabupaten Gunung Mas, saat ini tengah melaksanakan ibadah Bulan Suci Ramadan 1444 H/2023 M.

Dalam kesempatan itu Bupati Gunung Mas, Jaya S Monong memberikan pesan kepada masyarakat setempat khususnya umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramadan.

“Kami berpesan kepada khususnya umat Muslim di Kabupaten Gunung Mas untuk mempersiapkan fisik dan kesehatan tubuh dalam menyambut Bulan Ramadan,” ungkap Jaya, Kamis (23/3/2023).

Disampaikan Jaya, bahwa perlunya membersihkan hati dan jiwa sehingga ketika menjalankan ibadah puasa bisa dilaksanakan dengan baik.

“Jangan lupa juga untuk menjaga silaturahmi dengan keluarga, dan masyarakat di lingkungan tempat tinggal,”ucap orang nomor satu di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau itu.

Tidak lupa suami Mimie Mariatie ini juga berharap, umat muslim khususnya di Kabupaten Gunung Mas bisa dimudahkan dalam menjalankan ibadah puasa di bulan ramadan ini.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Gunung Mas dan pribadi, mengucapkan Marhaban Yaa Ramadan. Selamat datang Bulan Suci Ramadan dan selamat menjalankan ibadah puasa bagi masyarakat Gunung Mas yang menjakankan,”pungkas Jaya.(Red/Vd/*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!