Katingan

Atlet tinju Katingan Siap Bersaing dan targetkan emas

Kasongan,GERAKKALTENG.COM- Para atlet cabang tinju Kabupaten Katingan siap untuk bersaing dan menargetkan merebut tujuh medali emas pada pekan olahraga provinsi (Porprov) di Muara Teweh Kabupaten Barito Utara yang akan digelar pada pertengahan Oktober 2018.

Persiapan para atlet sendiri disampaikan Pelatih sekaligus ketua Pengda Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Katingan Wiltemus, sudah dilakukan sejak bulan april lalu.

“Untuk persiapan atlet cabang tinju ini sudah sejak bulan April lalu kita intensifkan, makanya kita menargetkan tujuh medali emas pada Porprov Muara Teweh pertengahan bulan ini,”Ucap Wiltemus saat memantau pemusatan latihan di Komplek Lapangan Sport Center Kereng Humbang Kasongan, Senin (1/10/2018)

Dirinya sangat optimis dapat merai emas dari para atlet tinju yang dipersiapkan.
Atlet tinju sendiri sebanyak 18 orang atlet, 10 atlet laki-laki dan delapan lainnya perempuan.

“Yang jelas kita berpeluang mendulang tujuh medali emas di Porprov mendatang, yaitu selain dari atlet tinju laki-laki juga dari atlet perempuan,” tuturnya.

Wiltemus mengatakan, waktu pelaksanaan Porprov yang sudah dekat, atlet tinju asal daerahnya terus digenjot dengan latihan fisik dan teknik. “Untuk latihannya kita lakukan pada pagi sore hati,”imbuhnya.
(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!