DPRD Kota Palangka RayaPalangka Raya

Wujudkan Unit Kerja yang Bersih

Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin bersama Wakilnya Hj Umi Mastikah serta jajaran OPD dan Forkopimda lingkup pemerintah kota (Pemko) setempat, melakukan penandatanganan fakta zona integritas menuju wilayah bebas korupsi, penataan SDM, penguatan pengawasan dan penguatan akuntabilitas kerja.

PALANGKA RAYA, GERAKKALTENG. COM-Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin bersama Wakilnya Hj Umi Mastikah serta jajaran OPD dan Forkopimda lingkup pemerintah kota (Pemko) setempat, melakukan penandatanganan fakta zona integritas menuju wilayah bebas korupsi, penataan SDM, penguatan pengawasan dan penguatan akuntabilitas kerja.

Penandatanganan itu dilaksanakan dalam rangkaian dari apel memperingati dua tahun capaian kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya Periode 2018-2023, di halaman balai kota setempat, Jumat (25/9/2020).

“Penandatanganan fakta zona integritas ini bertepatan dua tahun kepemimpinan saya sebagai Wali Kota Palangka Raya dan Ibu Hj Umi Mastikah sebagai Wakil Wali Kota Palangka Raya,”ungkap Fairid.

Dikatakan, fakta zona integritas ini tidak lain sebagai upaya untuk meraih predikat menuju wilayah bebas korupsi. Predikat tersebut diberikan kepada satuan kerja dilingkungan pemerintahan.

“Semua satuan kerja harus mampu memenuhi manajemen perubahan. Terutana dalam hal tatalaksana wilayah bebas korupsi, penataan sistem SDM, penguatan pengawasan dan penguatan akuntabilitas kerja,”bebernya.

Disisi lain, adanya penguatan zona integritas, adalah merupakan tindak lanjut dari Peraturan Presiden Nomor 81 Tahun 2010 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi, yakni sebagai upaya mewujudkan tatakelola pemerintahan yang bersih dan bebas KKN, transparan, akuntabel dan professional.

“Karena itu semua OPD dan Forkopimda dilingkup Pemko Palangka Raya, dapat berkomitmen menciptakan penyelenggaraan pemerintah yang bersih dan bebas KKN seraya diiringi peningkatan kualitas pelayanan publik,” tandasnya.

Adapun dalam rangkaian kegiatan tersebut, Fairid maupun Umi Mastikah juga berkesempatan menyerahkan sejumlah penghargaan dan bantuan.VD

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!