DPRD KatinganKatingan

Rencana Pembentukan Katingan Utara Bukan Berarti “Makar”

"Disampaikan kepada masyarakat luas, bahwa pemekaran ini bukan makar, bahwa sebenarnya kita ini ingin membentuk kabupaten baru untuk membantu warga yang saat ini ketika ke Kasongan, ibukota Kabupaten Katingan sangat jauh, jadi ini untuk memperpendek jarak dan birokrasi nantinya, " sebut Hariawan.

Kasongan – Rencana pembentukan Kabupaten Katingan Utara atau Kaltara bukan berarti makar.

Hal ini disampaikan Ketua Badan Pekerja Persiapam Pembentukan Kabupaten atau BP3K Katingan Utara atau Kaltara, Hariawan saat pertemuan dengan anggota DPRD  Katingan dari daerah pemilihan 3 di Kantor DPRD, Senin,  (12/4/2021).

Ya,  hari ini sejumlah pengurus panitia Badan Pekerja Persiapam Pembentukan Kabupaten atau BP3K Katingan Utara atau Kaltara melakukan silaturahmi sekaligus meminta kesediaan anggota DPRD Katingan dapil 3 sebagai panitia persiapan pembentukan Katingan Utara atau Kalltara.

“Disampaikan kepada masyarakat luas, bahwa pemekaran ini bukan makar,  bahwa sebenarnya kita ini ingin membentuk kabupaten baru untuk membantu warga yang saat ini ketika ke Kasongan, ibukota Kabupaten Katingan  sangat jauh, jadi ini untuk memperpendek jarak dan birokrasi nantinya, ” sebut Hariawan.

Ia bersama pengurus BP3K lainnya  datang ke Kantor DPRD Katingan ini sebagai perpanjangan tangan dari teman-teman dan masyarakat,  terutama wilayah hulu atau Utara Katingan.

“Bahwa kami ke DPRD ini sebenarnya ingin bersilaturahmi dengan ketua dewan termasuk dengan wakil-wakilnya terutama anggota DPRD yang berasal dari dapil 3 atau Utara,” ujarnya.

Hariawan mengucapkan terima kasih kepada pihak DPRD Katingan yang telah menerima mereka. Dan salah satu inti dari pertemuan itu adalah BP3K memohon dukungan DPRD terutama anggota dewan dari dapil 3 untuk ikut dalam kepengurusan BP3K.

Hariawan mengatakan jika pihaknya datang ke DPRD memohon dukungan, dan jangan nanti ditafsirkan yang tidak-tidak.

“Kami sama-sama berjuang dan tetap Katingan, dan syukur Alhamdulillah bahwa bapak dan ibu anggota DPRD dari dapil 3 siap untuk ikut didalam kepengurusan,” ujarnya.

Rombongan panitia BP3K ke DPRD Katingan ini dipimpin Ketuanya Hariawan didampingi Sekretaris Rony Hunjun Huke,  dan ketua-ketua bidang seperti Oco Dalin Sari,  Andrew S Malcone dan Sebastian Boyet serta lainnya.

(tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!