DPRD KatinganKatingan

132 Usulan Masyarakat Menjadi Bahan Laporan Anggota Dewan Dapil III DPRD Katingan

“Di wilayah Kecamatan Petak Malai, diantaranya mengusulkan pembangunan rumah dinas guru, pengadaan bibit ternak seperti Ayam, Mentok dan Sapi, serta usulan bibit jengkol,” ungkap Gimmak Bulingga. Adapun tim reses anggota DPRD Kabupaten Katingan Dapil III Jalur Sungai Samba yaitu Gimmak Bulinga, Esenhover, Winda Natalia, Leddie Aberson, dan Rudi Hartono.

KASONGAN – Hasil reses Daerah Pemilihan (Dapil) III jalur Sungai Samba (Zona III) meliputi, Kecamatan Katingan Tengah, Sanaman Mantikei dan Petak Malai sejak tanggal 18-23 September 2022, kini sudah dilaporkan pada rapat Paripurna ke-8 Masa Persidangan I Tahun Sidang 2022, Senin  (17/10/2022).

 

Juru Bicar Fraksi Dapil III DPRD Katingan Gimmak Bulingga melaporkan, ada kurang lebih sebanyak 132 usulan yang didapat berdasarkan hasil pertemuan dengan pihak kecamatan, Kepala Desa/Lurah dan masyarakat secara langsung.

Dari ratusan usulan ini diantaranya usulan pembangunan insfratruktur jalan dan jembatan, pembangunan gedung (sekolah, Pustu, rumah ibadah, tower/jaringan telekomunikasi), pengaspalan jalan, usulan tenaga kesehatan dan tenaga pendidik.

“Di wilayah Kecamatan Petak Malai, diantaranya mengusulkan pembangunan rumah dinas guru, pengadaan bibit ternak seperti Ayam, Mentok dan Sapi, serta usulan bibit jengkol,” ungkap Gimmak Bulingga.

Adapun tim reses anggota DPRD Kabupaten Katingan Dapil III Jalur Sungai Samba yaitu Gimmak Bulinga, Esenhover, Winda Natalia, Leddie Aberson, dan Rudi Hartono.

“Apa yang sudah disampaikan ini bisa menjadi bahan kebijakan dalam menetapkan program dan kegiatan bagi SKPD yang membidangi. Sehingga pembangunan di Bumi Penyang Hinje Simpei ini dapat diwujudkan serta semakin berdayaguna dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” jelasnya.

(tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!