Barito TimurPolitik

SURYA Komitmen Perangi Narkoba Dan Lakukan Pembinaan Terhadap Kaula Muda

TAMIANG LAYANG,GERAKKALTENG.COM – Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Barito Timur Periode 2018 – 2023, Supriatna, S.Pd, MM dan Yudha Nyampai (SURYA), berjanji akan memerangi narkoba dengan melakukan pembinaan terhadap kaula muda, melalui program pengembangan olahraga dan budaya yang berkelanjutan.

Anak muda sebagai sektor yang paling rawan terkontaminasi terhadap bahaya narkoba. Hal ini, diakibatkan oleh kurangnya perhatian Pemerintah dalam menyediakan sarana dan prasarana bagi kaum muda, untuk berkreatifitas.

Untuk itulah, Paslon nomor urut 2, SURYA, berkomitmen apabila terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bartim, akan membangun fasilitas olahraga dan budaya serta pembinaan berkelanjutan terhadap dua sektor tersebut, demi memberikan kebebasan terhadap kaula muda Bartim, dalam berkreatifitas positif dan menjauhkan mereka dari hal-hal negatif, terutama bahaya narkoba.

“Dengan banyaknya wadah dan kegiatan positif, pastinya anak-anak muda kita akan disibukkan dengan kegiatan positif dan itu bisa menjauhkan mereka dari pengaruh negatif terutama narkoba, maka dari itu, kita akan bangun kembali kejayaan Bartim di sektor olahraga, dengan mendirikan fasilitas olahraga yang mumpuni, terutama stadion sepakbola,” ungkap Supriatna, di depan ratusan simpatisan yang hadir, pada kampanye dialogis terakhir Paslon SURYA di desa Unsum, Kecamatan Raren Batuah, Bartim, Sabtu (23/6/2018).

Terlebih lagi di bidang kebudayaan, selama ini dinilai oleh Paslon SURYA, Pemkab Bartim tidak pernah menunjukkan keseriusan untuk menjadikan budaya sebagai sebuah sektor pariwisata yang bisa dikembangkan secara berkelanjutan. Padahal sektor budaya, apabila dikembangkan secara baik, bukan saja memberikan dampak positif bagi pariwisata daerah dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) saja, namun juga pasti berdampak positif terhadap kehidupan masyarakat terutama menjauhkan kaula muda dari pengaruh negatif dan bahaya narkoba.

“Kami akan membuatkan budaya sebagai salah satu sektor pariwisata unggulan Bartim, yang berkelanjutan dan berdampak pada PAD, terlebih lagi akan berdampak luas terhadap kehidupan positif masyarakat, terutama menjauhkan anak muda dari bahaya narkoba,” tukas Yudha menambahkan.(nang/Rdy)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!