DPRD Kota Palangka RayaPalangka Raya
Pemuka Agama Diminta Dukung Program Pemerintah
PALANGKA RAYA,GERAKKALTENG.COM -Pemerintan Kota Palangka Raya saat ini terus memberikan langkah konkret pengembangan pembangunan kota untuk dapat dilaksanakan secara baik. Salah satunya dibidang pembangunan agama.
Salah satu langkah nyata tersebut dengan melakukan sosialisasi penyuluh pemuka agama, penyuluh pembangunan, dan penyuluh pendidik non formal, guru non PNS.
Kegiatan itu sendiri dilaksanakan Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Kota Palangka Raya serta dihadiri langsung wali kota Palangka Raya, Fairid Naparin bertempat di Gedung Pelampang Tarung, Rabu (27/3/2019).
Wali kota menekankan langkah konkret ini dilakukan guna memberikan penjelasan tentang program pembangunan pemerintah kota, yakni kepada para tokoh agama sebagai penyuluh pembangunan.Yakni agar kedepannya seluruh pihak bisa seiring sejalan,berjalan secara sinergis hingga tujuan pembangunan mampu terwujud.
“Saya inginkan seluruh peran serta dalam semua aspek, yakni adanya dukungan dari masyarakat kepada pemerintah kota dalam menjalankan program-program pembangunan.Terlebih dalam giat ini 200 orang hadir dari pemuka agama Islam,Kristen Katolik,Kristen Protestan,Hindu,Hindu Kaharingan dan agama lainnya,” tuturnya.
Disebutkan wali kota, dalam kesempatan itu diimbau para tokoh maupun pemuka agama dapat melaksankan tugas sebagai penyuluh pembangunan dengan sebaik-baiknya.Apalagi mereka adalah ujung tombak dalam membimbing umat meraih penghidupan berkualitasmbermutu dan sejahtera lahir batin.
Tak bisa dipungkiri kata dia, peran penyuluh pembangunan sangat besar sebagai garda terdepan dalam membimbing umat, terutama dalam pembinaan mental,moral dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serga segala aspek pembangunan melalui pintu bahasa agama.
”Insha Allah semua visi dan misi pembangunan di Kota Palangka Raya bisa terlaksana dengan ideal, asalkan semuanya berkomitmen melaksanakan tugas secara bertangungjawab.Yakni mensukseskan program pemerintah kota ,” tegas Fairid
Dia menambahkan, agar masyarakat tetap menjunjung falsafah budaya huma betang dan semangat isen mulang untuk pembangunan kota Palangka Raya lebih baik lagi.VD