DPRD Gunung Mas
Ketua DPRD Gumas Ajak Pemilih Bersatu Usai Pemilu
"Sebab itu, mari kita bersatu untuk menciptakan suasana dan kondisi Gunung Mas tetap aman dan damai," pesannya, Senin (22/4/2019).
FOTO : Anggota DPRD Gunung Mas, H Gumer.
gerakkalteng.com – KUALA KURUN – Ketua DPRD Gunung Mas, H. Gumer mengatakan bahwa kini tahapan Pilpres maupun Pileg tahun 2019 tengah memasuki proses rekapitulasi perolehan suara. Masyarakat diharapkan, bersabar menunggu hasil resmi perhitungan dari lembaga penyelenggara Pemilu.
“Sebab itu, mari kita bersatu untuk menciptakan suasana dan kondisi Gunung Mas tetap aman dan damai,” pesannya, Senin (22/4/2019).
Politikus PDI Perjuangan itu mengajak, seluruh pihak bersama-sama mempercayakan mekanisme pemilu sepenuhnya kepada lembaga KPU.
“Perbedaan pilihan dan dukungan merupakan suatu kewajaran, namun perbedaan jangan sampai memecah belah persatuan,” imbaunya.
Semua pihak diharapkan, berhati-hati dan menahan diri untuk mengeluarkan statemen atau pernyataan yang dapat menimbulkan keresahan di masyarakat. Jangan sampai terprovokasi oleh isu-isu yang belum tentu kebenarannya.
“Kita harus bersatu karena pemilihan telah selesai. Kita bersama-sama jaga keadaan tetap kondusif dan harmonis di Kabupaten Gunung Mas dan menunggu hasilnya nanti,” pintanya. (hms/srn)