DPRD Pulang Pisau
Cegah Teroris, Masyarakat Diminta Tingkatkan Pengawasan
Anggota DPRD Pulpis, H Johansyah serius memeriksa berkas.
PULANG PISAU,Gerakkalteng.com- Pasca penggrebekan terduga teroris di Palangka Raya dan Gunung Mas (Gumas) beberapa hari lalu, mendapat perhatian serius dari salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pulang Pisau, H Johansyah.
Politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini meminta kepada seluruh warga masyarakat, khususnya di Bumi Handep Hapakat agar turut serta memantau dan mengawasi orang baru dan pendatang di lingkungan masing-masing.
“Peran serta masyarakat dalam mengawasi dan memantau orang disekitar kita, khususnya orang baru sangat membantu terciptanya keamanan dan ketertiban. Jika mendapatkan hal-hal yang mencurigakan, segera berkoordinasi dengan pihak yang berwajib,” kata H Johansyah, (12/6).
Selain masyarakat, H Johansyah juga berharap kepada Ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW), sebagai ujung tombak dari pemerintah dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik.
Setiap ada warga pendatang kata Johansyah, agar dilakukan pendataan dan menanyakan keperluan dan tujuan datang ke daerah setempat.
Hal ini dalam rangka mencegah dan meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti terduga teroris yang diamankan di Kota Palangka Raya dan Gunung Mas baru-baru ini.
“Intinya, jika semua pihak bersatu, mulai dari pihak Kepolisian, pihak-pihak terkait, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda dan masyarakat bersama-sama memantau dan mengawasi lingkungan masing-masing, Insya Allah suasana lingkungan aman dan terkendali,” pungkasnya. (an/hrs)