DPRD Gunung MasGunung MasHEADLINE

Ini Tujuan Kunker Komisi I DPRD Provinsi ke Kuala Kurun

“Tiga program prioritas pembangunan kami (Jaya-Efrensia), yakni smart tourism atau pariwisata, smart human resources atau sumber daya manusia dan smart farming atau pertanian,” katanya.

FOTO : Rombongan komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Tengah ketika kunjungan kerja ke Pemkab Gunung Mas, Kamis (30/1/2020).

gerakkalteng.com – KUALA KURUN –Wakil Bupati Gunung Mas, Efrensia L.P Umbing menerima kunjungan kerja (kunker) rombongan komisi satu DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Pertemuan dilakukan di ruang rapat lantai satu kantor Bupati Gunung Mas, Kamis (30/01/2020).

Pada pertemuan itu, Efrensia menjelaskan visi misi dan tiga program prioritas Bupati Jaya Samaya Monong dan dirinya selama lima tahun.

“Tiga program prioritas pembangunan kami (Jaya-Efrensia), yakni smart tourism atau pariwisata, smart human resources atau sumber daya manusia dan smart farming atau pertanian,” katanya.

Wabup menyatakan, Smart merupakan akronim dari specific, measured atau terukur, available atau dapat dilaksanakan, realikstic atau realistis, dan timely atau tepat waktu.

Enfrensia menjelaskan, visi mereka, yaitu terwujudnya Kabupaten Gumas yang bermartabat, maju, berdaya saing, sejahtera dan mandiri atau berjuang bersama.

“Misi pertama pak Bupati dan saya adalah meningkatkan dan mempercepat pembangunan infrastruktur wilayah secara adil dan proporsional. Kedua, meningkatkan kualitas pembangunan sumber daya manusia (SDM). Ketiga, meningkatkan daya saing ekonomi wilayah. Keempat, mempercepat reformasi birokrasi. Kelima, penegakkan dan jaminan kepastian hukum atau law enforcement,” jelas Efrensia.

Misi keenam yaitu mengembangkan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal. Ketujuh, pembangunan berkelanjutan atau sustainable development dan kedelapan memelihara dan meningkatkan keharmonisan antar masyarakat dalam kerangka NKRI.

Rombongan komisi satu yang dipimpin Yohanes Freddy Ering dengan anggota H. Muhajirin, Sirajul Rahman, Sinar Kamala, Irawati, Toga H. Nadaek, Sugiyarto, Ferry Khaidir, Hj Rusita Irma dan Awongganda W. Linjar dalam rangka meninjau administrasi kependudukan, seperti progres perekaman KTP-el, pelaksanaan program pelayanan administrasi terpadu kecamatan (PATEN), operasional kantor UPT-PPD/kantor bersama SAMSAT di Kuala Kurun, dan operasional kantor cabang PT. Bank Kalteng di Kuala Kurun.

Pertemuan dihadiri Waket DPRD Binartha dan anggota DPRD Pebrianto, Asisten, Kepala Disdukcapi, Plt Kepala Dispenda, Kabag Pemerintahan, UPT-PPD SAMSAT Kuala Kurun, Pimpinan  Cabang Bank Kalteng Kuala Kurun Empas S. Umar, Kadinkes, Kepala Disdalduk KB/PP/PA, Camat Kurun, dan pimpinan OPD lainnya serta sejumlah pejabat eselon III dan IV.

Usai pertemuan, dilanjutkan peninjauan ke kantor SAMSAT Kuala Kurun, kantor cabang Bank Kalteng Kuala Kurun, Disdukcapil dan OPD lainnya. (agg/hms)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!