Barito SelatanDPRD Barito SelatanHEADLINE

Seperti Ini Nasib Siswa Usai Sekolahnya Terbakar

“Salah informasi kita kemaren, untuk Bangunan Gedung SDN, memang kena terbakar, tapi di pinggir kirinya saja, sehingga yang rusak hanya satu ruangan, sedangkan yang dua masih bagus dan masih bisa digunakan,” sampaikan Sabarudin.

Terbakar : Kondisi bangunan SDN 1 Deda Tarusan, Kecamatan Dusun Utara, Barsel yang turut terbakar dalam kejadian, Selasa (28/1/2020) dini hari kemarin.

gerakkalteng.com – BUNTOK – Meskipun turut menjadi bagian dalam peristiwa kebakaran dahsyat yang terjadi di RT 08 dan RT.05, Desa Tarusan, Kecamatan Dusun Utara, Kabupaten Barito Selatan, Selasa (28/1/2020) dini hari kemaren, namun pihak SDN 1 Tarusan, tetap menjalankan aktivitas belajar mengajar siswa.

Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Kepala Desa Tarusan, Sabarudin, kepada awak media ini, Rabu (29/1/2020), bahwa yang sebenarnya kejadian kebakaran pada Selasa (28/1/2020) kemaren, selain menghanguskan 17 rumah warga dan lima bangunan sarang burung wallet, SDN 1 Tarusan hanya satu ruangannya saja yang ikut terbakar.

“Salah informasi kita kemaren, untuk Bangunan Gedung SDN, memang kena terbakar, tapi di pinggir kirinya saja, sehingga yang rusak hanya satu ruangan, sedangkan yang dua masih bagus dan masih bisa digunakan,” sampaikan Sabarudin.

Lanjut Sabarudin, dengan masih adanya ruangan kelas yang masih bagus tidak terbakar itu, maka proses belajar mengajar di sekolah masih bisa dilaksanakan .

“Kita bersyukur, api tidak menghanguskan seluruh bangunan SD, sehingga anak – anak masih bisa belajar disekolah seperti biasa,” tuturnya. (Nanang/agg)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!