DPRD Gunung MasGunung MasHEADLINE

Jelang Pilgub 2020, Masyarakat Gumas Diminta Terlibat Jaga Ketertiban

Dalam pidatonya, AKBP Rudi Asriman menuturkan bahwa diskusi kelompok terarah ini bertujuan untuk membahas pelbagai permasalahan terkait pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur yang akan dilaksanakan pada tahun 2020 ini.

FOTO : Pelbagai komponen masyarakat ketika mengikuti diskusi kelompok terarah di aula Patriatama Mapolres Gunung Mas, Rabu (19/2/2020).

gerakkalteng.com – KUALA KURUN – Polres Gunung menggelar diskusi kelompok terarah dengan tema memelihara Kamtibmas jelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Kalimantan Tengah tahun 2020, Rabu (19/2/2020).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Gunung Mas, AKBP Rudi Asriman serta didampingi para narasumber dari jajaran KPU dan Banwaslu Gunung Mas.

Dalam pidatonya, AKBP Rudi Asriman menuturkan bahwa diskusi kelompok terarah ini bertujuan untuk membahas pelbagai permasalahan terkait pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur yang akan dilaksanakan pada tahun 2020 ini.

“Kegiatan ini kita gelar untuk mencari solusi terbaik melalui diskusi. Sehingga Kabupaten Gunung Mas menjadi wilayah yang aman dan kondusif saat pelaksanaan Pemilu nantinya,” harap Kapolres.

Selain itu, dirinya mengundang seluruh peserta diskusi dan masyarakat selaku komponen bangsa agar ikut bersama-sama mensukseskan Pilgub 2020.

“Saya berharap, masyarakat Gunung Mas turut mendukung Pemilu tahun 2020 demi tercapainya situasi yang aman dan kondusif,” pintanya.

Kapolres juga mengimbau, agar masyarakat di wilayah hukumnya dapat memberikan informasi kepada Polri khususnya Polres Gunung Mas yang berkaitan dengan Pemilu.

“Hal ini penting demi menjaga situasi yang kondusif,” pungkasnya. (agg/hms)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!