DPRD Kotawaringin TimurKotawaringin Timur

Wabup Resmi Tutup MTQ-51

“Kita harapkan dengan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi dan mengandung pesan agama terutama bagi umat Muslim di Kotim agar cinta kepada Alquran dan mengamalkannya,” jelasnya, Minggu (23/2/2020).

gerakkalteng.com – SAMPIT – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yang dilaksanakan di Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, secara resmi ditutup oleh Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) HM Taufiq Mukri. Ratusan orang berbaur ikut menyaksikan penampilan dari berbagai desa yang ada daerah tersebut.

Wakil Bupati Kotim HM Taufiq Mukri mengatakan, walaupun dirinya tidak sempat ikut waktu pembukaan MTQ lalu. Namun, akhirnya bisa ikut bersama-sama masyarakat untuk menutup kegiatan keagamaan tersebut.

“Kita harapkan dengan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi dan mengandung pesan agama terutama bagi umat Muslim di Kotim agar cinta kepada Alquran dan mengamalkannya,” jelasnya, Minggu (23/2/2020).

Mukri menjelaskan, MTQ yang digelar ini sebagai momentum perbaikan diri dan dakwah. Berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kecintaan terhadap Allah SWT dan Nabi Muhammad Saw. Apalagi MTQ ini kegiatan rutin yang setiap tahun dilaksanakan.

“Saya berharap agar masyarakat juga menumbuhkan cinta dan mau belajar terhadap agama,” paparnya.

Mukri meminta, kepada masyarakat agar semakin cinta kepada agama. Sebab agama mengajarkan banyak hal-hal baik. Berharap hal positif yang ada pada agama bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya dalam kegiatan ini sebagai momentum silaturahmi dan menebar kebaikan. (sog/agg)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!