DPRD Gunung MasGunung MasHEADLINE

Giliran Kantor gerakkalteng.com Biro Gunung Mas Disterilisasi

Sebagai bentuk kepedulian terhadap wartawan daerah, orang nomor satu di Polres Gunung Mas itu bahkan menyambangi kantor media online gerakkalteng.com biro Gunung Mas untuk mensterilisasi potensi Covid-19.

gerakkalteng.com – KUALA KURUN – Tim gugus tugas pencegahan dan penanganan Covid-19 Kabupaten Gunung Mas kembali menggelar penyemprotan disinfektan secara masif di Kota Kuala Kurun, Selasa (31/3/2020).

Selain sejumlah cafe, rumah makan dan fasilitas umum lainnya, aktivitas sterilisasi juga menyasar kawasan kantor media online gerakkalteng.com yang berada di bilangan Jalan Soeprapto, Kota Kuala Kurun.

Kapolres Gunung Mas, AKBP Rudi Asriman mengatakan bahwa sterilisasi atau penyemprotan disinfektan kali ini dilaksanakan lebih masif dan meluas. Personel, peralatan hingga armada yang dilibatkan juga lebih banyak dibanding sebelumnya.

“Kalo dulu berfokus di tempat berkumpulnya masyarakat, namun kali ini menyasar di lokasi pelayanan masyarakat seperti kantor dinas pemerintah dan sebagainya,” ungkap AKBP Rudi.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap wartawan daerah, orang nomor satu di Polres Gunung Mas itu bahkan menyambangi kantor media online gerakkalteng.com biro Gunung Mas untuk mensterilisasi potensi Covid-19.

“Kantor kawan-kawan yang berprofesi sebagai pencari berita juga tidak luput dari penyemprotan disinfektan. Tujuannya tidak lain, yaitu semoga teman-teman wartawan tetap sehat dan bisa terus beraktifitas,” bebernya.

Selain wilayah Kota Kuala Kurun, kegiatan serupa juga dilaksanakan serempak di seluruh kecamatan hingga desa. Harapannya agar Kabupaten Gunung Mas selalu menjadi zona hijau penyebaran wabah Covid-19.

“Tidak ada penutupan aktivitas terhadap pelaku usaha mikro maupun makro, hanya saja khusus pedagang makanan diimbau agar tidak melayani konsumen yang hendak makan di tempat. Ini bertujuan untuk meminimalisir terjadinya kerumunan masyarakat,” pungkasnya. (agg/hms)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!