DPRD Kotawaringin TimurKotawaringin Timur
Soal Pansus Dewan Fraksi Nasdem Belum Ambil Sikap
Ketua Fraksi Partai Nasdem DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Syahbana SP angkat bicara soal wacana pembentukan Panitia Khusus (Pansus)
SAMPIT, Gerakkalteng.com– Ketua Fraksi Partai Nasdem DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Syahbana SP angkat bicara soal wacana pembentukan Panitia Khusus (Pansus) yang sebelumnya diusulkan oleh Fraksi PAN tersebut.
Menurut Syahbana wacana pembentukan pansus tersebut harus meliputi kajian-kajian teknis dilapangan yang harusnya menjadi pertimbangan pihaknya di fraksi Nasdem nantinya.
“Kami dari fraksi Nasdem hingga saat ini belum mengambil sikap atas wacana pembentukan Pansus DPRD tersebut, tentunya ada mekanisme yang harus dilakukan sebelum pansus itu dibentuk,” Tuturnya saat Dibincangi awak media Kamis 30 April 2020 tadi siang.
Disisi lain Legislator asal Dapil II ini menyebutkan dalam halnya memaksimalkan fungsi pengawasan dewan, DPRD khususnya fraksi Nasdem akan melalui rapat internal fraksi dan mengedepankan menyelesaikan kegiatan dewan yaitu reses yang mana sudah dijadwalkan.
“Kami selesaikan terlebih dahulu reses yang mana sudah dijadwalkan, nanti setelah mekanismenya sudah sesuai maka kami dari fraksi Nasdem akan mengambil sikap,”Tutupnya.(So)