DPRD Pulang PisauPulang Pisau

Pelayanan Transparan untuk Mencegas KKN

Ketua DPRD Pulpis H Maruadi menghadiri pencanangan zona integritas di Kantor Pengadilan

PULANG PISAU,Gerakkalteng.com – Ketua DPRD Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) H Maruadi, mengapresi¬asi pencanangan zona integritas yang telah dilaksanakan di Kan¬tor Pengadilan Negeri setempat.
“Tentu kita mengapresiasi pencanangan zona integritas di PN Pulang Pisau ini. Semoga ini dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masya¬rakat pencari keadilan secara transparan, bersih dan bebas KKN,” kata Maruadi.

Dia mengatakan, sebagai wakil rakyat yang ada di DPRD Pulpis, menyambut dengan baik adanya pecangan pembangunan zona integritas yang dilakukan semua intansi di Kabupaten Pulpis.
“Kegiatan ini sangat bagus untuk mencegah adanya tinda¬kan korupsi yang dilakukan oleh oknum yang dapat merugikan dan menghambat pembanguan di kabupaten Pulpis,” ungkap Maruadi usai menghadiri kegia¬tan tersebut di alua PN Pulpis, Selasa (15/1).

Disamping itu, dia juga munutur¬kan dengan adanya kegiatan terse¬but, yang ditanda tangani oleh masih-masing instansi baik dari Pemkab Pulpis, DPRD, Kejari dan Polres dapat meningkatkan pem¬banguan yang dapat merata di Ka¬bupaten Pulpis sendiri. Sehingga akan lebih maju dan berkembang dalam segala hal.

“Dengan kegiatan ini biasa mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK), sehingga dapat memajukan Kabupaten Pulpis ini lebih baik lagi kedepannya dari kabupaten yang telah maju lain¬nya,“ pungkasnya. (hrs/an)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!