Kalimantan Tengah

Gubernur Apresiasikan Pasis Sesko TNI dan Peserta KKDN Perwira Siswa Dikreg Sesko TNI

FOTO : Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Herson B. Aden membacakan sambutan tertulis Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran, Kamis (29/7).

GERAKKALTENG.COM – PALANGKA RAYA – Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Herson B. Aden memberikan, apresiasi kepada jajaran Pasis Sesko TNI dan peserta KKDN Perwira Siswa Dikreg Sesko TNI Angkatan ke-48 tahun 2021 atas penyampaian Paparan Executive Summary Hasil Kajian Wilayah Kalteng.

“Pada kesempatan yang baik ini, atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran Pasis Sesko TNI dan peserta KKDN Perwira Siswa Dikreg Sesko TNI Angkatan ke-48 tahun 2021 atas penyampaian Paparan Executive Summary Hasil Kajian Wilayah Kalimantan Tengah,” ucap Herson saat membacakan sambutan tertulis Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran pada acara Pemaparan Executive Summary Hasil Kajian Wilayah Kalteng Para Perwira Siswa Dikreg Sesko TNI Angkatan ke-48 Tahun 2021 dihadiri secara virtual dari Aula Eka Hapakat, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (29/7).

Laporan Executive Summary yang telah disampaikan sangat bermanfaat bagi Pemprov. Kalteng, khususnya dalam menentukan kebijakan pengembangan potensi Sumber Daya Nasional untuk pertahanan negara.

Hasil kajian strategis dalam Executive Summary tersebut, juga akan menjadi bahan masukan penting untuk lebih mendorong percepatan program-program pembangunan di Provinsi Kalteng, dalam rangka mewujudkan kemajuan daerah dan masyarakat Kalteng yang makin Berkah.

Diharapkan, kegiatan KKDN ini dapat makin memperkaya wawasan, khususnya bagi para Perwira Siswa, dalam mengembangkan lingkungan strategi andal. Juga untuk mengatasi segala ancaman yang ada.

Para Perwira Siswa ini dipersiapkan sebagai calon pemimpin di masa depan, agar mampu mengambil keputusan terbaik dalam berbagai permasalahan yang dihadapi, terutama dalam konteks strategi pertahanan Negara.

Pemaparan Executive Summary disampaikan oleh Pasis a.n. Kol Arh Rachmady/019. Executive summary berjudul konsep pembinaan dam pembangunan potensi sumber daya Nasional serta penataan wilayah di wilayah Prov. Kalteng guna menjadi ruang, alat dan kondisi pertahanan Negara, dalam rangka membangun sistem pertahanan Negara Indonesia.

Pada kesempatan tersebut, dilakukan penyerahan Executive summary secara virtual kepada Gubernur secara simbolis oleh Pimpinan kajian dilanjutkan dengan penyerahan Plakat Sesko TNI, cendramata dan piagam penghargaan. Dalam hal ini, Executive summary diterima oleh Staf ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM Herson B. Aden mewakil Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran. (Sog/Sbt)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!