Barito TimurDPRD Barito TimurHEADLINE
Matangkan Persiapan PTM Sebelum Dilaksanakan
"Pada prinsipnya mendukung rencana PTM namun perlu persiapan matang dari sisi regulasinya," ucap Depe, Jumat (15/10/2021).
FOTO : Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Timur, Depe.
Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Depe meminta Pemerintah Kabupaten Barito Timur, khususnya Dinas Pendidikan Kabupaten untuk mempersiapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) secara matang dengan mengutamakan prinsip kehatihatian. Ia mengatakan masih banyak sekolah di Barito Timur yang belum siap menggelar PTM.
“Pada prinsipnya mendukung rencana PTM namun perlu persiapan matang dari sisi regulasinya,” ucap Depe, Jumat (15/10/2021).
Ia pun mendorong adanya sosialisasi persiapan penyelenggaraan PTM secara masif kepada sekolah-sekolah, agar dapat mempersiapkan diri dengan baik. Ia juga meminta percepatan vaksinasi tidak hanya untuk guru saja, tetapi juga harus diberikan pada seluruh tenaga pendidikan.
“Pihak sekolah harus mempersiapkan secara matang, sebelum PTM diberlakukan. Seperti tempat cuci tangan, hand sanitezer dan lainya juga dianggap penting,” ujarnya.
Legislator Demokrat ini, walaupun kasus penyebaran Covid-19 di Kabupaten Barito Timur terus mengalami penurunan, namun diharapkan seluruh elemen masyarakat tetap waspada dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Walau pun di Barito Timur menurun ke PPKM level II, dihimbau tidak mengurangi kewaspadaan dan selalu menerapkan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan pemerintah,” pungkasnya. (ags)