Barito TimurHEADLINE

Bupati Bartim Kunjungan Kerja ke Kecamatan Patangkep Tutui

"Kami melihat langsung kondisi jalan Desa Jango, Desa Mawani, Desa Lalap dan Desa Kotam," kata bupati, Senin (31/1/2022). 

FOTO : Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas bersama pejabat lain melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kecamatan Patangkep Tutui, Senin (31/1/2022).

GERAKKALTENG.com – Tamiang Layang – Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas serta beberapa pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kecamatan Patangkep Tutui, Senin (31/1/2022).

Dalam kesempatan pertemuan dengan masyarakat setempat, Bupati menyampaikan bahwa pembangunan yang ideal hendaknya melibatkan partisipasi dari semua pihak, stakeholder, pelaku usaha dan seluruh unsur menjalankan perannya sesuai fungsi dan kemampuan.

Untuk itu, Ampera A.Y Mebas menjelaskan, kunjungan kerja yang ia lakukan bersama OPD terkait untuk melihat langsung kondisi akses jalan di wilayah Kecamatan Patangkep Tutui.

“Kami melihat langsung kondisi jalan Desa Jango, Desa Mawani, Desa Lalap dan Desa Kotam,” kata bupati, Senin (31/1/2022).

Selanjutnya, bupati mengatakan, akan memperbaiki jalan penghubung antar desa jalan Desa Jango, Desa Mawani, Desa Lalap dan Desa Kotam.

“Jalan Desa Jango, Desa Mawani, Desa Lalap dan Desa Kotam akan segera ditangani oleh Pemerintah Kabupaten Barito Timur melalui APBD dan CSR,” kata Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas.

Disisi lain, Camat Patangkep Tutui, Nina Marissa mengucapkan terimakasih banyak atas kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Barito Timur, Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas.

Camat Patangkep Tutui, Nina Marissa, mengatakan kunjungan Bupati Barito Timur ini membuktikan bahwa begitu besar perhatian pemerintah terhadap pembangunan di wilayah Kecamatan Patangkep Tutui.

“Kami atas nama Pemerintah Kecamatan Patangkep Tutui, mengucapkan terimakasih banyak kepada Bapak Bupati Barito Timur berserta rombongan atas kunjungannya ke wilayah Kecamatan Patangkep Tutui. Kami yakin setelah kunjungan ini akan terjadi perubahan yang akan dialami oleh Kecamatan Patangkep Tutui, terutama di bidang infrastruktur jalan,” pungkasnya. (ags/sog)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!