Gunung Mas

Hari Pertama UNBK SMP di Gumas Berjalan Lancar

"Kita juga sudah meninjau ujian nasional di SD dan sampelnya kita ambil di SMPN 1 Kurun. Hasilnya semua berjalan lancar dan sesuai jadwal yang ditetapkan," bebernya, Senin (22/4/2019).

FOTO : Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Gunung Mas, M. Rusdi ketika meninjau jalannya hari pertama pelaksanaan UNBK tahun 2018/2019 di SMPN 1 Kurun, Senin (22/4/2019).

gerakkalteng.com – KUALA KURUN – Hari ini sebanyak 35 SMP baik negeri maupun swasta di Kabupaten Gunung Mas resmi memulai ujian nasional berbasis komputer (UNBK) tahun 2018/2019.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Gunung Mas, M. Rusdi mengatakan, berdasarkan hasil pantauan langsungnya dihari pertama UNBK tingkat SMP, pihaknya belum menemukan adanya kendala maupun masalah yang berarti.

“Kita juga sudah meninjau ujian nasional di SD dan sampelnya kita ambil di SMPN 1 Kurun. Hasilnya semua berjalan lancar dan sesuai jadwal yang ditetapkan,” bebernya, Senin (22/4/2019).

SMPN 1 Kurun menjadi salah satu tujuan awal peninjauan, sebab sekolah ini menampung peserta ujian dari dua sekolah swasta, yakni SMP Pionir Kuala Kurun dan MTs Nurul Yaqin Kuala Kurun.

“SMPN 1 Kurun tahun ini melaksanakan UNBK 100 persen dengan total pesertanya sebanyak 235 orang,” ungkapnya.

Selain meninjau langsung pelaksanaan secara umum, dirinya juga mengecek data kehadiran peserta ujian.

“Alhamdulillah peserta hadir semua, walaupun pelaksanaan ujian nasional tingkat SMP dan SD bersamaan. Tidak ada kendala, begitu juga dengan kehadiran peserta ujian,” pungkasnya.

Kepala SMPN 1 Kurun, Ina Marita menjelaskan, adapun jadwal UNBK tahun 2018/2019 yaitu, pada Senin 22 April materi ujian Bahasa Indonesia, Selasa 23 April Matematika, 24 April Bahasa Inggris, dan Kamis 25 April 2019 mata ujian Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).

“Tahun ini total peserta ujian sebanyak 235 orang, terdiri dari pelajar asal SMPN 1 Kurun sebanyak 214 orang, SMP Pionir Kuala Kurun 5 orang, dan MTs Nurul Yaqin Kuala Kurun sebanyak 16 orang,”

“Saya berharap, mereka semua bisa lulus dengan nilai yang memuaskan. Sebab nilai sangat menentukan ketika mereka hendak masuk sekolah yang diinginkan,” pungkasnya. (hms/srn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!