EDUKASI & RISTEK
Munculkan Jiwa Kepemimpinan, Pengurus OSIS Ikuti LDK
“Memanfaatkan hari libur dan ini juga merupakan salah satu program pengurus OSIS yang mana untuk memberikan pengetahuan, pengalaman serta bekalnya ke depan walaupun dia tidak memimpin secara global tapi lebih kepada kemampuan untuk memimpin dirinya sendiri nanti,” kata Siti Khadija Kepala SMPN 3 Sampit saat diwawancara, pada Selasa 28 Juni 2022.
GERAKKALTENG.com – SAMPIT – Untuk membangunkan jiwa kepemimpinan yang bertanggung jawab, Pihak SMPN 3 Sampit adakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) kepada siswa dan siswinya. LDK itu hanya diperuntukan kepada para pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) yang berkaitan dengan tugas dan tanggungjawabnya dalam menjalankan roda organisasi kesiswaan tersebut.
“Memanfaatkan hari libur dan ini juga merupakan salah satu program pengurus OSIS yang mana untuk memberikan pengetahuan, pengalaman serta bekalnya ke depan walaupun dia tidak memimpin secara global tapi lebih kepada kemampuan untuk memimpin dirinya sendiri nanti,” kata Siti Khadija Kepala SMPN 3 Sampit saat diwawancara, pada Selasa 28 Juni 2022.
Kegiatan diikuti oleh 33 pengurus OSIS yang dilaksanakan disalah satu ruang kelas, akan berlangsung selama 3 hari dengan menghadirkan pemateri dari Kapolres Kotim serta para pembina OSIS dan dewan guru disekolah tersebut.
Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan selaku pembina, Winarti menjelaskan pelatihan dasar yang diberikan ini bertujuan untuk membekali para pengurus OSIS serta pemberian materi terkait tugas pokok dan fungsinya.
“Ini merupakan LDK perdana untuk SMPN 3 Sampit, kenapa ini dilaksanakan agar supaya anak-anak dari anggota OSIS mempunyai modal agar mereka memahami tanggung jawab atau tupoksi dari setiap seksi-seksi dalam menjalankan program OSIS,” jelasnya.
Harapanya setelah anak-anak mengikuti kegiatan LDK ini mereka bisa memahami tanggungjawab sesuai dengan tupoksinya masing-masing dan tetap bekerja sama dalam menjalankan tujuan OSIS.
“Setelah mereka mengikuti kegiatan ini, kami akan memberikan tugas. Harapanya anak-anak mempunyai keberanian dan memahami tanggung jawab yang dipercayakan oleh sekolah untuk mendampingi siswa baru yang mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) kepda siswa baru nanti ” tambahnya.
Sementara itu, Ketua OSIS, Nindhu Qurratayun menjelaskan, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi pengurus sebagai modal untuk memahami lebih dalam tentang jiwa kepemimpinan serta tanggung dalam menjalankan tugas.
“Ini merupakan kegiatan latihan yang membina kami agar memiliki wawasan yang luas terutama yang berkaitan dengan kepemimpinan serta tanggung jawab dalam menjalankan tugas yang di amanatka,” pungkasnya. (Rik/Sog)