Barito Timur

Kecamatan Pematang Karau Gelar Apel Siaga Karhutla

Foto : Camat Pematang Karau, Edy Adwar selesai pimpin apel siap kesiapsiagaan antisipasi karhutla menyalami satu persatu anggota yang ikut apel.

Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Kecamatan Pematang Karau merupakan salah satu daerah di Kabupaten Barito Timur yang rentan terjadinya bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Untuk itu seluruh elemen dan stakeholder di tuntut untuk siap siaga dalam menghadapi dan menanggulangi karhutla tersebut.

Hal tersebut disampaikan Camat Pematang Karau, H. Edy Adwar, selalu pembina pada Apel Siaga Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Kabut Asap Akibat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Kabupaten Barito Timur tahun 2022, dihalaman Kantor Kecamatan Pematang Karau.

“Apel ini dilaksanakan untuk mengetahui kesiapsiagaan petugas dan peralatan penanganan karhutla dan bencana alam khususnya di wilayah Kecamatan Pematang Karau,” kata Edy Adwar, Selasa (13/9/2022).

Camat Pematang Karau berharap, terjalinnya koordinasi antara stakeholder di tingkat kecamatan dalam hal menangani karhutla dan bencana alam di Pematang Karau.

Edy Adwar menghimbau kepada masyarakat untuk tetap siaga atas bencana apapun khususnya daerah yang rawan karhutla yang berdampak terhadap transportasi, kesehatan dan kegiatan masyarakat sekitar.

“Apel yang dilaksanakan pagi tadi menunjukan bahwa stakeholder di wilayah Kecamatan Pematang Karau siap mengantisipasi terjadinya karhutla dan bencana alam,” pungkasnya. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!