Barito Timur

Beri Beasiswa, Pemkab Barito Timur Sebut PT Adaro Berpartisipasi Wujudkan SDM Berkualitas

Foto : Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas.

Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas mengapresiasi bantuan beasiswa yang di kucurkan perusahaan PT Adaro Indonesia bagi mahasiswa kurang mampu.

Hal itu dikatakannya saat salah satu mahasiswa bersama orang tuanya menemui orang nomor satu di Kabupaten Barito Timur.

Ia menambahkan bahwa saat ini sudah banyak perusahaan yang menyalurkan dana program CSR khusus dunia pendidikan merupakan bagian dari pembentukan masa depan suatu daerah.

“CSR Adaro itu berbagai ada untuk kesehatan, pendidikan, rumah ibadah, ada bantuan stunting, olahraga dan sebagainya,” kata Ampera A.Y Mebas, Senin (24/7/2023).

Meskipun demikian ia juga berharap penyaluran program tersebut disalurkan secara tepat sasaran.

“Kemaren saya mengusulkan ke PT Adaro untuk melakukan beasiswa IPB. Tapi kita minta adalah khusus dokter hewan, ternyata anak kita, anak Barito Timur ada yang lulus ini di biayayi dari Adaro karena lumayan besar juga untuk pembiayaan selama satu tahun,” jelasnya.

Bupati menambahkan, kita yakin kehadiran PT Adaro, akan memberikan harapan baru bagi masyarakat termasuk dalam peningkatan SDM bagi putra/putri Barito Timur, ungkapnya.

“Mudah-mudahan nanti setiap tahun kita maunya nanti tetap direncanakan tiap tahun satu beasiswa dari Adaro. Yang kita butuhkan itu dokter hewan di Barito Timur dokter hewan cuma satu,” demikian. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!