HEADLINEKatingan

Dinas Ketahan Pangan Dan Pertanian Gelar Rapat Penyaluran Bantuan Beras CPP

KASONGAN – Dinas Ketahan Pangan dan Pertanian Kabupaten Katingan menggelar rapat terkait dengan penyaluran bantuan Pangan Beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kepada Penerima Bantuan Pangan (PBP), Senin (22/1/2024) diruang rapat Dinas Ketahan Pangan dan Pertanian Katingan.

Pada pelaksanaan rapat tersebut dipimpin langsung oleh Seketaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Katingan Yaben, serta didampingi oleh Kabid Ketahanan Pangan Yosua Bawan.

Dikatakan Yaben, pelaksanaan rapat ini dilakukan menindaklanjuti surat ketetapan kepala badan pangan nasional untuk membahas perihal petunjuk teknis penyaluran CPP untuk pemberian PBP beras tahun 2024.

Yaben menjelaskan bahwa pihaknya pada rapat tersebut untuk melakukan singkronisasi data antara bulog regional kalteng sebagai penyalur bantuan serta dengan pihak pos kasongan selaku trasportir.

“Hal yang dibahas beberaoa diantaranya adalah untuk tahapan-tahapan penyaluran bantuan pangan beras CPP agar bisa sampai kepada PBP sesuai dengan petunjuk teknis yang telah ditetapkan, sehingga pada penyalurannya nanti tidak ada terjadi kesalahan,”Jelasnya.

Lebih lanjut Ia juga menyebutkan, penyaluran bantuan beras CPP ini sebagai salah satu bentuk komitmen pemerintah untuk mendukung ketersediaan pangan yang cukup bagi masyarakat melalui pengelolaan cadangan pangan pemerintah.

“Dalam hal ini pemerintah telah menerbitkan peraturan Presiden tentang penyelenggaran CPP yang mengarah untuk menanggulangi kekurangan pangan, gejolak harga pangan, bencana alam atau hal yang bersifat darurat,”Ujarnya.

(tri)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!