Barito Timur

Pj Bupati Bartim Indra Gunawan Lepas Keberangkatan 116 CJH

Foto : Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan melepas keberangkatan Haji asal Kabupaten Barito Timur.

Gerakkalteng.com – Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur (Bartim), Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), melaksanakan pelepasan Calon Jamaah Haji (CJH) Tahun 1445 H/2024 M, Kamis (16/5/2024).

Pelepasan CJH ini dihadiri langsung oleh Pj Bupati Bartim Indra Gunawan, Sekda Bartim Panahan Moetar, Asisten II, Kepala Dinas Perhubungan, Ketua DPRD Bartim, Kapolres Bartim, perwakilan TNI, dan sejumlah undangan lainnya.

Sebelum pelepasan, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bartim, H Ahmadi, menyampaikan rincian CJH Bartim yang akan diberangkatkan, dan beberapa hal lainnya.

“Semua Calon Jamaah Haji Bartim mendapat baju batik khas Kabupaten Bartim. Selain itu, pemerintah daerah juga memberikan perlengkapan berangkat ke Tanah Suci Makkah,” ujarnya.

H Ahmadi menyebutkan, CJH Bartim Tahun 2024 ini yang termuda ada satu orang, dengan usia 23 tahun. Sedangkan yang paling tertua berumur 79 tahun.

Sementara itu, Indra Gunawan, sebelum secara resmi melepaskan keberangkatan rombongan CJH Bartim, menyampaikan sejumlah pesan.

Antara lain, mengingatkan kepada keluarga yang ditinggalkan agar jangan bersedih. Serta mendo’akan, semoga seluruh jamaah haji Bartim diberi kesehatan, dan meraih haji mabrur.

“Pelayanan dari pemerintah memang tidak lebih, jadi terima seadanya penuh ketulusan, dengan hati senang, yang penting niat kita sudah sampai dan pasrah kepada Allah Yang Maha Kuasa,” katanya.

Kemudian, Indra Gunawan, didampingi Sekda, Kapolres, dan sejumlah pejabat Kabupaten Bartim, dengan ucapan ‘Bismillah’ resmi melepas keberangkatan CJH Bartim menuju Tanah Suci Makkah. (ags)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!