HEADLINEKatingan

Pj. Bupati Buka Kegiatan Rakor Pimpinan LPT-IK

KASONGAN – Pj. Bupati Katingan Saiful, membuka secara resmi kegiatan Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan (LPT-IK) Kabupaten Katingan, Senin (1/7/2024) di sekretariat LPT-IK Katingan.

Dalam sambutannya Pj. Bupati mengaharapkan pelaksanaan kegaitan rakor pimpinan LPT-IK dapat berjalan dengan lancar dan melalui rakorpim ini mendapatkan hasil keputusan yang baik untuk membangun Kabupaten Katingan.

“Rakor pimpinan ini merupakan sebuah agenda yang dilakukan sebuah organisasi, oleh karena itu melalui rakorpim ini menjadi momentum yang sangat tepat dalam upaya menggairahkan dan menghidupkan organisasi ke arah yang lebih baik,”Ucap Saiful.

Pj. Bupati menyampaikan, bahwa berkembangnya dinamika kemajuan zaman tentu akan semakin meningkatkan tantangan yang dihadapi oleh setiap oraganisasi. Sehingga diperlukan suatu forum agar berlangsungya suatu proses evaluasi atas pelaksanaan program kerja untuk merumuskan langkah penyempurnaan untuk mengimbangi pesatnya perkembangan zaman.

“LPT-IK Kabupaten Katinga diharapkan agar bisa meningkatkan kemampuan untuk membangun komunikasi yang efektif di tengah masyarakat maupun Pemerintah Daerah (Pemda), sehingga program yang direncanakan bisa disinergikan dengan kebijakan pemerintah,”Harapnya.

Pembukaan Rakorpim LPT-IK Kabupaten  Katingan Tahun 2024 ini diikuti oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Katingan, Kepala OPD di lingkup Pemda Kabupaten Katingan, Ketua LPT-IK Pusat Palangka Raya, Ketua Majelis Agama Hindu Kaharingan Kabupaten Katingan, Ketua LPT-IK Kab. Katingan, Ketua PHDI Katingan, Ketua Majelis resort Agama Hindu Kaharigan, Ketua LPT-IK Kecamatan se Kabupaten Katingan, Rohaniawan Pisur/ Basir, Pemuka Agama, dan Tokoh Masyarakat.

(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!