DPRD Kota Palangka Raya
PMR Wadah untuk Kemanusiaan
Foto: Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Hasan Busyairi
GERAKKALTENG.com – Palangka Raya – Palang Merah Remaja (PMR) beroperasi di bawah naungan Palang Merah Indonesia (PMI), dengan tujuan utama membina remaja melalui pengajaran nilai-nilai kemanusiaan, kepalangmerahan, dan keterampilan pertolongan pertama.
Bicara terkait PMR ini, maka Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Hasan Busyairi, mengajak para pemuda dan pemudi di Palangka Raya untuk bergabung ke PMR.
Ia menekankan pentingnya peran PMR sebagai wadah bagi generasi penerus untuk melanjutkan nilai-nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial sebagaimana yang dijunjung Palang Merah Indonesia (PMI) sebagai induk organisasi dari PMR.
“Dengan bergabung di PMR, kita mempersiapkan generasi muda untuk menjadi relawan PMI di masa depan, membantu masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya, Jumat (6/9/2024).
Lebih lanjut Hasan menambahkan, melalui PMR para pemuda dapat belajar mengenai pertolongan pertama, donor darah, serta berbagai kegiatan sosial lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat.
Ia juga menjelaskan bahwa PMR adalah cikal bakal bagi pengurus dan anggota PMI di masa depan.
‘Menjadi wadah yang tepat untuk mencetak generasi muda yang peduli terhadap sesama, dan siap meneruskan estafet kemanusiaan PMI,” pungkasnya.(Red/Sg/*)