HEADLINEKatingan

Pjs Bupati Katingan Berangkatkan Khafilah Katingan Ikuti MTQ Tingkat Provinsi

KASONGAN,GERAKKALTENG.COM – Pjs Bupati Katingan melepas para peserta khafilah kabupaten Katingan untuk mengikuti pergelaran Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke XXIX tingkat provinsi Kalimantan Tengah yang dilaksanakan di kabupaten Pulang Pisau, Kamis (12/4/2018).

Khafilah katingan yang berjumlah 77 orang yang terdiri dari peserta dan official, diberangkatkan dari kantor Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Katingan. Khafilah Kabupaten Katingan akan mengikuti pergelaran MTQ dari tanggal 14 hingga 20 april.

Pjs Bupati Katinga Suhaemi, mengatakan agar para peserta dapat tampil secara maksimal serta bisa memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Katingan.

Menurut Pjs, tujuan utama mengikuti pergelaran MTQ bukan hanya semata-mata untuk piala, namun bagaimana cara agar dapat mengamalkan serta mempelajari nilai-nilai Al-Quran

Selain itu juga dirinya menyebutkan, jika persiapan yang dilaksanakan di tingkat kabupaten adalah dari partisipasi semua pihak bahkan semua agama dalam penyelenggaran MTQ.

“Untuk penyelenggaraan persiapan MTQ adalah dari semua pihak bahkan semua agama,”Pungkasnya

“Pemerintah memberikan dukungan dan support untuk khafilah Katingan, untuk itu bawalah nama baik labupaten katingan serta masyarakat katingan,”Pintanya(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!