DPRD Gunung MasGunung Mas

Gumas Tingkatkan Sarana Pendidikan Sekolah

Kadisdikbud Gumas M Rusdi : Sekolah menghantarkan anak-anak ke pintu gerbang kesuksesan.

KUALA KURUN, GERAKKALTENG.COM – Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Muhamad Rusdi, berharap semua anak-anak usia sekolah di Gumas bersekolah agar kebodohan tidak menjerat mereka.
“Pemerintah daerah Kabupaten Gunung Mas terus meningkatkan pembangunan sarana dan prasarana pendidikan yang dimaksudkan supaya anak-anak bisa bersekolah, selain peningkatan mutu guru agar kualitas siswa didik dapat terwujud. Sekolah menghantarkan anak-anak ke pintu gerbang kesuksesan,” kata Rusdi di Kuala Kurun, Kamis (3/1/2019).
Lebih lanjut dikatakannya, peran orang tua dan masyarakat juga sangat penting untuk mendorong anak-anak usia sekolah untuk terus bersekolah. Terlebih lagi pemerintah telah menjamin tingkat pendidikan dasar yang harus diikuti anak sekolah secara gratis.
Sebelumnya, Bupati Gunung Mas Arton S. Dohong mendorong kalangan generasi muda untuk terus bersekolah. Sebab, menurutnya dengan bersekolah dapat membebaskan orang dari kebodohan dan kemiskinan.
“Anak-anak harus tetap bersekolah untuk menjamin masa depan mereka agar terbebas dari kebodohan dan kemiskinan. Jangan sampai para generasi muda yang merupakan pelanjut pembangunan ini malah mengabaikan pendidikan. Sebab, maju mundurnya pembangunan daerah tergantung dari generasi muda saat ini,” tegas Arton.(SRN)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!