DPRD Kota Palangka Raya

Palangka Raya Bebas Dari Prostitusi

PALANGKA RAYA,GERAKKALTENG.COM
Wakil Ketua DPRD, Ida Ayu Nia Anggraini menyatakan pihaknya mendukung, rencana pemerintah kota setempat melakukan normalisasi wilayah-wilayah yang selama ini dikenal sebagai tempat lokalisasi.

Terlebih kata dia rencana tersebut sejalan dengan program pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI, bahwa semua daerah di Indonesia pada tahun 2019 harus bebas dari adanya praktik prostitusi.

“Sudah saatnya Kota Palangka Raya ini terbebas dari berbagai kegiatan yang bertentangan dengan norma sosial.Hal itu tak hanya berdampak pada keadaan sosial, namun kesehatan masyarakat,”katanya, Rabu (23/1/2019)

Dilanjutkan Nia, jikalau nantinya sudah dilakukan penertiban dan penutupan daerah lokalisasi, kiranya harus diimbangi dengan solusi. Pemerintah harus mampu memberikan jaminan hidup terhadap eks pekerja seks komersil (PSK) yang menempati lokalisasi.

“Jangan dibiarkan begitu saja tanpa ada jaminan untuk memberikan kehidupan yang lebih baik pada mereka. Misalnya ada pelatihan usaha atau home industri sebagai bekal untuk melepaskan diri dari pekerjaan yang terdahulu,”cetusnya.

Politikus Partai Gerindra ini menilai, jika program pemberdayaan masyarakat dapat dimaksimalkan dengan baik, maka mantan PSK tersebut dapat beralih profesi.

“Asalkan dengan program pembinaan yang tepat sehingga akan berdampak terhadap kehidupan mereka ke depan,”tambahnya lagi.

Sejatinya tegaa Nia, legislatif mendukung penuh.Terlebih dari Dinas Sosial yang berhubungan langsung dengan masalah ini. Namun kami tetap berharap agar solusi yang diberikan oleh pemerintah kelak benar-benar dapat bermanfaat bagi para mantan PSK.

Sementara itu Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin beberapa waktu yang lalu menyatakan siap memenuhi target pemerintah pusat, yakni bebas lokalisasi di tahun 2019.

“Kota Palangka Raya memang menjadi salah satu daerah sasaran di Provinsi Kalimantan Tengah yang diharapkan dapat menuntaskan penyakit sosial masyarakat tersebut.

“Makanya kita akan menargetkan program pemerintah itu harus terlaksana,’tegasnya.VD

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!