Gunung MasHEADLINE

Pemuda Gumas Berkesempatan Diklat ke Bekasi

"Berdasarkan koordinasi kami dengan pihak BBPLK Bekasi, mereka telah mengalokasikan kebutuhan peserta dari daerah kita," ujarnya, Jumat (31/5/2019).

FOTO : Kepala Dinas Transmigrasi, Tenaga Kerja Koperasi, dan UKM Kabupaten Gunung Mas, Letus Guntur.

gerakkalteng.com – KUALA KURUN – Kepala Dinas Transmigrasi, Tenaga Kerja, Koperasi, dan UKM Kabupaten Gunung Mas, Letus Guntur mengatakan, jika Balai Besar Pendidikan dan Latihan Kerja (BBPLK) Bekasi mencari pemuda asal Kabupaten Gunung Mas guna mengikuti program pelatihan berbasis kompetensi kejuruan.

“Berdasarkan koordinasi kami dengan pihak BBPLK Bekasi, mereka telah mengalokasikan kebutuhan peserta dari daerah kita,” ujarnya, Jumat (31/5/2019).

Program pelatihan berbasis kompetensi kejuruan ini adalah TIK, Refrigeration, dan Elektronika. Khusus TIK atau perakitan komputer, jumlah peserta yang dicari sebanyak tiga orang, sedangkan jurusan elektronika/teknisi HP yang dicari empat orang.

“Selanjutnya jurusan elektronika/audio video yang dicari empat orang, dan refrigeration/AC split dua orang,” sebutnya.

Menututnya, peserta pelatihan minimal berusia 18 tahun dan maksimal 26 tahun dengan pendidikan SMA. Disamping itu terdapat beberapa persyaratan yang harus mereka dipenuhi.

“Pendaftaran peserta seleksi sampai 18 Juni 2019, nantinya juga akan ada seleksi yang dilakukan BBPLK Bekasi pada tanggal 20 Juni 2019 di kantor Distransnakop dan UKM Kabupaten Gunung Mas,” pungkasnya. (hms/srn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!