DPRD Pulang Pisau

Dewan Dorong Pembangunan Obyek Wisata

Belum adanya obyek wisata di Kecamatan Kahayan Kuala, masyarakat memanfaatkan Pelabuhan Bahaur sebagai sarana berekreasi.

PULANG PISAU,Gerakkalteng.com– Tidak memiliki tempat untuk berlibur atau berwisata, Pelabuhan Bahur menjandi favorit masyarakat Kecamatan Kahayan Kuala dan sekitarnya dalam momen Hari Raya Idulfitri 1440 Hijriyah.

Antusias masyarakat sendiri sangat tinggi mengunjungi lokasi tersebut untuk memanfaatkan liburan.
Hal ini harusnya menjadi perhatian masyarakat dalam mengelola objek wisata untuk menjadi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Ini pun mendapat sambutan positif dari Wakil Ketua II DPRD Pulang Pisau, Hj Rusita Irma.

Politisi PKB asal Kabupaten Pulang Pisau yang terpilih menjadi calon anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah dari Dapil 3, pada Pileg 2019 ini mendorong pemerintah setempat untuk membangun pariwisata di daerah setempat.
“Fenomena yang baik ini harus disambut oleh pemerintah daerah. Ini menjadi bukti bahwa masyarakat setempat membutuhkan tempat untuk bersantai bersama keluarga,” kata Rusita Irma, (9/6).

Menurutnya, antusias warga pada lebaran Idulfitri 1440 Hijriyah yang berkunjung di Pelabuhan Bahaur merupakan fenomena yang sangat baik kedepannya bagi pariwisata, khususnya di wilayah Kecamatan Kahayan Kuala. Dimana ketahui bahwa di Kecamatan Kahayan Kuala itu sangat kekurangan tempat wisata.

“Sedangkan masyarakat modern sekarang ini sangat membutuhkan wisata untuk melepaskan penat, membutuhkan tempat wisata untuk bersantai bersama keluarga dan juga teman-temanya. Intinya setiap manusia membutuhkan hiburan, terutama untuk hiburan keluarga, karena ini juga dapat mendorong kelangsungan keharmonisan keluarga.

Oleh karenanya, pemerintah setempat melalui dinas terkait harus peka dengan antusias warga masyarakat ini dan mulai memikirkannya,” ungkapnya. (hrs/an)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!