DPRD Kotawaringin TimurKotawaringin Timur

Sekda Minta Semua Camat Ikut membantu Untuk Menggali Potensi di Desa

"Saya minta semua kecamatan dapat membantu desa-desa di wilayahnya untuk mengali potensi yang ada di kelurahan ataupun desa di daerahnya masing-masing, sehingga berdampak positif terhadap masyarakatnya," kata Halikin

SAMPIT – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Timur H Halikinnor meminta kepada seluruh camat dapat mendorong atau membantu pemerintah desa. Khususnya dalam menggali beragam potensi di wilayahnya masing-masing untuk kemajuan dan bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat di desa.

“Saya minta semua kecamatan dapat membantu desa-desa di wilayahnya untuk mengali potensi yang ada di kelurahan ataupun desa di daerahnya masing-masing, sehingga berdampak positif terhadap masyarakatnya,” kata Halikin saat dikonfirmasi Rabu (24/7/2019).

Menurut sekda, di Kabupaten Kotim banyak memeliki potensi, baik di kelurahan ataupun desa yang bisa dikembangkan dan dapat menguntungkan daerah tersebut. Tapi hal tersebut belum benar-benar digali dengan baik oleh pemerintahan di kelurahan maupun desa.

“Semua desa di Kabupaten Kotim ini rata-rata memiliki potensi yang bisa digali untuk dikembangkan. Karena hampir semua masyarakat mencari nafkah di desanya sendiri. Sehingga tinggal digali saja apa-apa yang bisa dikembangkan,” ungkapnya.

Halikin juga menambahkan, hal yang sama juga harus dilakukan di seluruh kecamatan agar inventarisasi potensi desa harus dilakukan. Karena setiap desa memiliki sumber daya alam dan keunggulan yang berbeda-beda. Potensi itu perlu digali dan dikelola secara tepat agar membawa manfaat besar bagi masyarakat desa.

“Dengan adanya anggaran dana desa yang dimemiliki setiap desa, itu dapat digunakan untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dan juga infrastruktur. Sehingga dana tersebut dapat digunakan untuk menggali potensi desa guna mensejahterakan masyarakat desa,” ujarnya.

Halikin juga mengaku sangat optimistis, Kotim akan semakin maju dan pembangunannya semakin merata. Peningkatan ekonomi desa juga bisa terus dioptimalkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, apabila pontesi di desa terus digali dan dikembangkan.

“Saya yakin Kotim akan lebih maju lagi apabila semua kecamatan dapat membantu kelurahan maupun desa dalam mengoptimalkan penggalian potensi dan pengembangannya, agar pelaksanaan program pembangunan dan ekonomi masyarakat di desa dapat lebih meningkat lagi,” ungkapnya.

(Tri)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!